BOLASPORT.COM - Eks agen Neymar, Wagner Ribeiro, ikut memanaskan bursa transfer setelah menemui bos/presiden Real Madrid, Florentino Perez.
Real Madrid memang dikait-kaitkan dengan Neymar pada bursa transfer.
Jebloknya prestasi Real Madrid musim ini membuat mereka siap menggelontorkan dana besar pada bursa transfer, Neymar juga menjadi target Real Madrid.
Namun, Paris Saint-Germain (PSG) selaku klub Neymar tak tinggal diam.
Baca Juga : Zinedine Zidane Sia-siakan 3 Pemain Muda Potensial Real Madrid
PSG bahkan disebut tidak mau melepas Neymar jika Real Madrid ingin membeli.
Dilansir BolaSport.com dari AS, kabar transfer Neymar kembali memanas.
Kali ini mantan agen Neymar, Wagner Ribeiro, yang memanaskan kabar kepindahan eks pemain Barcelona tersebut.
Baca Juga : Cristiano Ronaldo Restui Titisannya Pindah ke Juventus Musim Depan
Wagner Ribeiro diketahui bertemu dengan presiden Real Madrid, Florentino Perez.
Ribeiro tampak menemui Perez dan mengunggah foto pertemuan tersebut di akun media sosial miliknya.
Mi admiración por este señor, mi idolo, mi amigo, mi PRESI. pic.twitter.com/1c5oGyiCHi
— Wagner Ribeiro (@wagneribeiro_) 27 April 2019
"Kekaguman untuk pria ini, Idola saya, teman saya, dan Presden saya," tulis Ribeiro.
Media Spanyol, AS, menyoroti sosok Ribeiro yang juga berperan dalam kedatangan beberapa pemain ke Real Madrid.
Baca Juga : Cristiano Ronaldo Ingin Juventus Beli 2 Rekannya di Real Madrid
Ribeiro memiliki andil dalam kedatangan Robinho pada 2005 dan kedatangan Vinicius Junior.
Sebenarnya Neymar juga hampir didatangkan ke Real Madrid pada tahun 2013.
Namun, langkah Barcelona membuat El Real harus gigit jari.
Baca Juga : Solskjaer Punya 6 Incaran untuk Man United, Termasuk Titisan Ronaldo
"Saya mendapat tawaran dari Chelsea dan Real Madrid (untuk Neymar yang membela Santos," ujar Ribeiro.
"Barcelona langsung menuju ayah Neymar, saya menginginkan dia pergi ke Real Madrid, saya selalu mengatakan itu," ujar Ribeiro menambahkan.
Baca Juga : Mbappe Buka Suara soal Kabar Pindah ke Real Madrid yang Dilatih Zidane
Langkah Barcelona yang melakukan pendekatan ke ayah Neymar ternyata berhasil.
Kini Neymar kembali dikabarkan menjadi incaran Real Madrid.
Selain Neymar, Real Madrid juga tengah gencar memburu Eden Hazard.
Editor | : | Pradipta Indra Kumara |
Sumber | : | as.com |
Komentar