Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terungkap, Ini Alasan Gede Widiade Jadi Investor Persiba Balikpapan

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 29 April 2019 | 13:47 WIB
Walikota Balikpapan, Rizal Effendi, bersama Gede Widiade
Walikota Balikpapan, Rizal Effendi, bersama Gede Widiade

BOLASPORT.COM - Mantan Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, secara resmi menjadi investor klub Persiba Balikpapan.

Gede Widiade pun akhirnya mengungkapkan alasannya mengapa ia tertarik untuk mengelola klub Liga 2 2019 itu.

Gede Widiade sebelumnya datang bersama Ketua Umum The Jak Mania, Ferry Indrasjarief, ke Kantor Wali Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Senin (29/4/2019).

Mereka berdua melakukan pembicaraan yang cukup lama dengan Wali Kota Balikpapan, Rizal Effendi, dan Mantan Ketua Umum Persiba Balikpapan, Syahril HM Taher.

Baca Juga : Ketum The Jak Mania Hadir Saat Gede Widiade Jadi Investor Persiba

Seperti BolaSport.com kutip dari Tribun Kaltim, Gede Widiade mengatakan ia datang untuk menyelamatkan Persiba Balikpapan.

Pasca-terdegradasi sejak 2017, tim berjulukan Beruang Madu itu belum kembali lagi ke Liga 1.

Gede Widiade juga menyanggupi memenuhi persyaratan yang diajukan Pemerintah Kota Balikpapan, yaitu tetap menggunakan nama Persiba Balikpapan dan tetap bermarkas di kota tersebut.

Pria asal Surabaya, Jawa Timur, itu mengatakan bahwa untuk mengelola klub, kepemilikan saham sepenuhnya harus ia pegang.

"Hari ini memang terjadi peralihan saham karena kalau saya memiliki saham tidak sepenuhnya, maka bisa tidak optimal," kata Gede Widiade.

Baca Juga : Calon Pemain Baru Persib Bandung Pernah Bobol Gawang Kiper Liverpool

Gede Widiade (kedua dari kiri) bersama Walikota Balikpapan, dan Bung Ferry (kanan pojok)
Gede Widiade (kedua dari kiri) bersama Walikota Balikpapan, dan Bung Ferry (kanan pojok)

Gede Widiade juga mengatakan bahwa tujuannya ke Persiba Balikpapan bukan menjadi investor.

Ia hanya diminta untuk membawa Persiba Balikpapan lebih baik lagi ke depannya.

"Saya kemari bukan sebagai investor, tapi sebagai anaknya Pak Syahril yang dimintai tolong untuk mengembalikan Persiba Balikpapan ke tempat yang memang selayaknya diduduki Persiba Balikpapan," ucap Gede Widiade.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
25
60
2
Arsenal
25
53
3
Nottm Forest
25
47
4
Man City
25
44
5
Bournemouth
25
43
6
Chelsea
25
43
7
Newcastle
25
41
8
Fulham
25
39
9
Aston Villa
25
38
10
Brighton
25
37
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Real Madrid
24
51
2
Atlético Madrid
24
50
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
24
45
5
Villarreal
24
41
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Mallorca
24
34
8
Real Betis
24
32
9
Osasuna
24
32
10
Girona
24
31
Klub
D
P
1
Napoli
25
56
2
Inter
25
54
3
Atalanta
25
51
4
Juventus
25
46
5
Lazio
25
46
6
Fiorentina
25
42
7
Milan
24
41
8
Bologna
24
41
9
Roma
25
37
10
Udinese
25
33
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X