BOLASPORT.COM - Bos Ferrari, Mattia Binotto, mengatakan bahwa Sebastian Vettel harus mengirit bahan bakar jelang lap terakhir balapan GP Azerbaijan 2019, akhir pekan lalu.
Sebastian Vettel menyelesaikan balapan di urutan ketiga, di belakang dua pembalap tim Mercedes, Valtteri Bottas dan Lewis Hamilton.
Kiprah Vettel pada balapan di Sirkuit Jalan Raya Baku itu sebenarnya impresif.
Sampai 9 lap tersisa, pembalap asal Jerman tersebut cuma tertinggal lima detik dari Bottas dan Hamilton.
Hanya saja, dia kehilangan kecepatan dan kehilangan 3,5 detik.
Dikutip BolaSport.com dari Crash, Mattia Binotto mengatakan bahwa Vettel harus menghemat bahan bakarnya.
"Betul, dia memang harus menyimpan bahan bakar pada akhir balapan. Biasanya, ada masa-masa ketika Anda harus menyimpan bahan bakar agar sesuai dengan batasan yang ditetapkan," kata Binotto.
"Vettel harus melakukannya pada akhir balapan. Kami tak tahu apakah pembalap lain melakukannya lebih cepat," ucap dia melanjutkan.
Baca Juga : Piala Indonesia - Bali United Catat 100 Persen Kemenangan, tapi Rekor Clean-Sheet Putus
Meski demikian, Binotto mengatakan dia belum bisa memastikan alasan Vettel kesulitan pada awal balapan.
"Hal itu harus kami analisis. Yang jelas Vettel tidak nyaman pada awal balapan dan baru lebih nyaman pada paruh kedua. Sekarang tugas kami mencari penyebabnya," tutur Binotto.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar