BOLASPORT.COM - Mandiri Jogja Marathon 2019 tuntas digelar pada Kompleks Candi Prambanan, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (28/4/2019).
Mandiri Jogja Marathon 2019 menggelar lomba lari Full Marathon, Half Marathon, 10km, dan 5km serta diikuti sekitar 7.500 pelari dari 11 negara.
Menteri BUMN Rini Soemarno hadir dalam acara ini, didampingi Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X, Bupati Sleman Sri Purnomo, serta Direktur Utama Bank Mandiri Kartika Wirjoatmodjo.
Tidak hanya melakukan pengibaran bendera start, Rini Soemarno juga menjadi peserta lari pada kategori 5 kilometer.
Rini mengapresiasi ajang lari tahunan yang menggabungkan kegiatan olahraga dengan pariwisata itu.
Baca Juga : Mandiri Jogja Marathon 2019 Dikuasai Para Pelari dari Kenya
"Mandiri Jogja Marathon kali ini berbeda karena mengangkat dan mempromosikan kekayaan budaya lokal sehingga dapat memacu pengembangan pariwisata dan pertumbuhan ekonomi Provinsi Yogyakarta dan sekitarnya," kata Rini.
Potensi pertumbuhan ekonomi lokal yang dipicu oleh Mandiri Jogja Marathon bisa dilihat dari banyaknya perusahaan lokal dan populer yang ikut ambil bagian mendukung ajang ini.
Di bidang kuliner misalnya, ada Gudeg Yu Djum, Ayam Goreng Bu Tini, Sate Pak Pong, Soto Kadipiro Plus, dan Bakmi Jowo Mbah Gito.
Ada pula perusahaan yang bergerak di bidang oleh-oleh khas Yogyakarta, seperti Bakpia Kukus Tugu Jogja, Hamzah Bayik, Pusat Oleh-oleh Djoe, dan Dowa.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | mandiri |
Komentar