Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil New Zealand Open 2019 - 2 Tunggal Putri Indonesia Langsung Tersingkir

By Nestri Yuniardi - Rabu, 1 Mei 2019 | 16:47 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Lyanny Alessandra Mainaky.
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Lyanny Alessandra Mainaky.

BOLASPORT.COM - Langkah dua wakil tunggal putri Indonesia langsung terhenti pada babak kesatu turnamen New Zealand Open 2019.

Kedua pemain tersebut adalah Yulia Yosephine Susanto dan Lyanny Alessandra Mainaky.

Yulia dan Lyanny yang berstatus sebagai pemain independen sama-sama kalah dari wakil Jepang di Eventfinda Stadium, Auckland, Selandia Baru, Rabu (1/5/2019).

Yulia tunduk dari Aya Ohori dengan skor 15-21, 16-21, sementara Lyannya dikalahkan Saena Kawakami dengan skor 17-21, 11-21.

Bagi Yulia, selain gagal melangkah ke babak kedua New Zealand Open 2019, kekalahan dari Ohori juga membuatnya kini tertinggal 0-2 dalam catatan pertemuan.

Sementara itu, Lyanny lagi-lagi gagal membendung permainan Kawakami.

Padahal, Lyanny sempat memiliki kans untuk memenangi gim kesatu saat unggul jauh 17-13.

Akan tetapi, Lyanny belum berhasil memanfaatkan momentum tersebut dan justru banyak melakukan kesalahan sendiri.

Dia pun tertahan pada poin ke-17 hingga gim kesatu berakhir.

Memasuki gim kedua, Lyanny yang semakin tertekan tertinggal jauh 3-12 dari Kawakami.

Meski perlahan berusaha mengejar, Lyanny tetap belum berhasil mengungguli Kawakami.

Dia pun kalah dua gim langsung dan harus angkat kaki.

Baca Juga : New Zealand Open 2019 - Jonatan Christie Menangi Derbi Indonesia

Kekalahan Lyanny dari Kawakami tersebut pun semakin memperpanjang tren negatif dalam rekor pertemuan dia dengan Kawakami.

Pada tiga pertemuan sebelumnya, Lyanny juga tak pernah satu kali pun memetik kemenangan.

Dengan demikian, wakil tunggal putri Indonesia pada babak kedua New Zealand Open 2019 dipastikan hanya tiga.

Ketiga wakil itu adalah Gregoria Mariska Tunjung, Fitriani, dan Ruselli Hartawan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BWF Tournament Software
REKOMENDASI HARI INI

ONE Championship - Tangan Batu John Lineker Akan Beradu dengan Pemilik Pukulan Meteor di ONE Fight Night 27

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X