Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valentino Rossi Tetap Targetkan Raih Gelar ke-10 pada Musim Ini

By Agung Kurniawan - Kamis, 2 Mei 2019 | 06:15 WIB
Valentino Rossi ketika melaju di seri MotoGP Americas 2019.
DOK. MONSTER ENERGY YAMAHA
Valentino Rossi ketika melaju di seri MotoGP Americas 2019.

BOLASPORT.COM - Direktur olahraga VR46 Academy, Alessio Salucci, menegaskan bahwa Valentino Rossi tetap menargetkan gelar juara dunia ke-10 pada musim ini.

Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, kembali mampu menunjukkan performa apik pada tiga seri awal MotoGP 2019.

Dari tiga balapan yang telah dilakoni, pembalap Italia berjulukan The Doctor itu mampu dua kali mengisi podium kedua yakni pada MotoGP Argentina dan MotoGP Americas.

Mengacu pada hasil tersebut, Valentino Rossi pun disebut telah menemukan kembali ritmenya saat melakoni balapan dan bersaing dengan para rider yang jauh lebih muda.

Rossi telah beusia 40 tahun pada musim ini, tetapi, sejauh ini dia masih mampu menunjukkan sisi-sisi kompetitifnya.

Apa yang ditunjukkan Rossi itu mengundang decak kagum dari Alessio Salucci yang juga dikenal sebagai sahabat The Doctor.

Dalam sebuah wawancara, Salucci pun menegaskan bahwa target Rossi pada musim ini adalah menjadi juara dunia.

Kali terakhir Rossi meraih titel kampiun dunia ialah pada musim 2009.

Baca Juga : Enam Suporter Liverpool Ditahan Seusai Berbuat Onar di Barcelona

"Secara umum, tujuan akademi ini pada musim 2019 adalah mencoba mengulang kesuksesan yang pernah kami raih dan jika mungkin kami ingin meningkatkan hasil tersebut bahkan pada masa sulit sekalipun," ucap Salucci yang dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

"Sementara itu, untuk Valentino Rossi, tujuannya selalu sama dari musim ke musim, meraih gelar juara dunia yang ke-10 pada musim ini," kata Salucci lagi.

Usai menjadi runner-up MotoGP Americas 2019, Valentino Rossi kini menempati peringkat kedua klasemen sementara pembalap dengan raihan 51 poin.

Dia cuma terpaut 3 poin dari sang pemuncak klasemen, Andrea Dovizioso, dari tim Mission Winnow Ducati.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Tuttomotorioweb.com
REKOMENDASI HARI INI

Seperti Valentino Rossi ke Jorge Lorenzo Dulu, Marc Marquez Beri Panggung ke Pecco Bagnaia untuk Pimpin Ducati Lebih Dulu

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136