BOLASPORT.COM - Eks striker PSS Sleman, Cristian Gonzales, kini telah resmi berseragam PSIM Yogyakarta untuk mengarungi Liga 2 2019.
Manajemen PSIM Yogyakarta telah menyelesaikan urusan administrasi Cristian Gonzales pada Selasa (30/4/2019) lalu.
CEO PSIM Yogyakarta, Bambang Susanto, pun percaya, meski Cristian Gonzales sudah berusia 43 tahun, tetapi ketajamannya tidak berkurang.
"Tentu, kami berharap dia bisa menambah ketajaman PSIM. Walaupun sudah senior, tapi musim lalu di PSS dia top skor kan. Kami percaya, Gonzales bisa memberi warna baru dalam tim kita," kata Bambang.
Baca Juga : Cristian Gonzales Resmi Jadi Bagian PSIM Yogyakarta untuk Musim 2019
Hal itu terbukti, PSIM langsung memasang pemain yang akrab disapa El Loco itu pada laga uji coba tertutup kontra Persipura pada Rabu (1/5/2019) sore.
Namun, pada laga uji coba itu PSIM kalah 0-3 dari Persipura dan Gonzales tak mencetak gol.
El Loco mengungkapkan rasa bahagia bisa bergabung dengan skuat PSIM.
Mengenai hasil buruk di laga uji coba kontra Persipura, dirinya menganggap kalau ini masih awal dan akan ada evaluasi untuk menjadi lebih baik.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Tribunjogja.com |
Komentar