BOLASPORT.COM - Kekalahan dari Barcelona pada leg pertama semifinal Liga Champions, menyisakan kekecewaan bagi sebagian pemain Liverpool.
Liverpool menjalani tugas berat pada leg pertama semifinal Liga Champions kala bertandang ke Camp Nou menghadapi favorit juara, Barcelona.
The Reds sebenarnya tampil begitu dominan dari awal hingga akhir pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 52 persen.
Namun, dewi fortuna rupanya masih belum berpihak pada pasukan Juergen Klopp.
Baca Juga : Jelang Semifinal Leg Kedua: Barcelona Istirahat, Liverpool Berjibaku
Mereka dipaksa takluk dengan skor telak 0-3 oleh Barcelona lewat satu gol Luis Suarez dan brace Lionel Messi.
Kekalahan itu membawa beban berat bagi Liverpool karena pada leg kedua nanti di Anfield, Selasa (7/5/2019), mereka wajib menang dengan selisih tiga gol jika ingin lolos ke final.
Di saat para pemain dihinggapi rasa kecewa, manajer Liverpool, Juergen Klopp, mencoba mengambil sisi positif dari kekalahan timnya.
Klopp menilai anak asuhnya sudah tampil hebat meskipun pada akhirnya harus mengakui kekalahan dari Barcelona.
Baca Juga : 4 Kesalahan Barcelona yang Bisa Dimanfaatkan Liverpool pada Leg Kedua
"Kami tidak begitu berpengalaman di Eropa, tetapi kami punya pengalaman sendiri dan tidak ada gunanya mengungkit-ungkitnya lagi," kata Klopp dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Dari kekalahan itu, ada dua cara untuk mengevaluasinya, yaitu dari segi hasil dan kinerja. Dari kinerja, dapat mengambil banyak pelajaran, tetapi tidak banyak jika melihatnya dari hasil.
"Anda tidak dapat mengharapkan pergi ke Barcelona dan menang 3-0, lalu hanya bersenang-senang saja di partai kedua.
"Sepak bola tidak seperti ini. Jika ingin menang, Anda harus menerima bahwa Anda masih bisa kalah," papar Klopp menjelaskan.
Baca Juga : Bintang Barcelona Bakal Diam, Itu Janji dari Pemain Bertahan Liverpool
Sebelum leg kedua melawan Barcelona, Liverpool akan lebih dulu menghadapi Newcastle United pada pertandingan Liga Inggris pekan ke-37.
Sebagai kandidat juara Liga Inggris musim 2018-2019, laga melawan Newcastle United begitu krusial karena kompetisi hanya menyisakan dua pertandingan lagi.
Liverpool sendiri masih tertahan di peringkat kedua klasemen. The Reds masih tertinggal satu poin dari pemuncak klasemen sementara, Manchester City.
View this post on InstagramTer Stegen jago kandang? #terstegen #barcelona #elbarca #championsleague #uefa #gridnetwork
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | skysports.com |
Komentar