BOLASPORT.COM - Luis Suarez harus berlatih seorang diri demi kebugaran saat melawan Liverpool, sebuah tuntutan dari staf medis Barcelona.
Barcelona akan melawat ke kandang Liverpool pada tengah pekan mendatang untuk laga kedua semifinal Liga Champions.
Jelang laga nanti, Barcelona mengistirahatkan para pemain utama mereka saat melawan Celta Vigo akhir pekan ini.
Salah satu pemain yang tak dibawa adalah Luis Suarez.
Baca Juga : Piala Presiden: Sebuah Melodi Agar Musik Sepak Bola Indonesia Terdengar
Luis Suarez terlihat berlatih seorang diri di camp latihan Barcelona pada Jumat (3/5).
Pria asal Uruguay tersebut memang sedang menjalani latihan spesial hingga akhir musim yang khusus dirancang untuk dirinya.
Sudah berusia 32 tahun, staf medis Barcelona membuat sebuah pola latihan khusus agar ia terhindar dari kelelahan dan cedera.
Hal yang sama juga Barcelona lakukan untuk kapten mereka, Lionel Messi.
Suarez kemungkinan besar akan bermain kontra Liverpool nanti, tetapi bisa juga tidak andai staf medis berkata tidak.
Suarez bisa saja hanya bermain sebagai pengganti atau tak bermain 90 menit andai keadaan memungkinkan.
Baca Juga : Resmi: Roberto Firmino Absen Saat Liverpool Jamu Barcelona
Saat ini Barcelona unggul agregat 3-0 dan sudah menjejakkan satu kaki di partai puncak.
Andai Liverpool tak menunjukkan perlawanan berarti, Ernesto Valverde bisa saja menyimpan bintang tuanya tersebut agar tetap fresh hingga akhir musim.
Selain kemungkinan bermain pada laga final Liga Champions, Barcelona juga masih harus melawan Valencia pada final Copa del Rey 25 Mei mendatang.
Baca Juga : Jelang Semifinal Leg ke-2, Eks Striker Liverpool Tumbangkan Barcelona
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | Football Espana |
Komentar