BOLASPORT.COM - PSS Sleman akan menggelar launching tim dan memperkenalkan jersey terbaru untuk mengarungi Liga 1 2019.
Launching tersebut akan digelar sebelum laga uji coba kontra Persipura Jayapura di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Rabu (8/5/2019) pukul 20.30 WIB.
Ada bocoran mengenai jersey terbaru PSS Sleman pada musim 2019.
Motif khas bulu Elang Jawa dipastikan akan kembali dihadirkan apparel Sembada pada Jersey PSS musim depan.
Diketahui, motif bulu Elang Jawa pernah melekat di jersey kandang PSS pada musim 2017-2018 lalu.
Baca Juga : Satgas Antimafia Bola Diminta Kembali Periksa Petinggi PSSI
Tetapi motif tersebut ditanggalkan semusim berikutnya dan berganti motif candi yang tak begitu dominan di bagian dada.
"Jersey kandang ini didominasi warna forest green. Di atas warna hijau yang solid tersebut, guratan motif bulu Elang Jawa yang selama ini menjadi ikon klub dominan menghiasi hampir di seluruh bagian jersey," tulis laman resmi PSS.
"Dari jersey kandang tersebut, PSS ingin tetap menjaga jati diri klub yang telah mengakar sejak dahulu. Warna hijau dan Elang Jawa sejatinya adalah identias PSS itu sendiri. Identitas inilah yang ingin dibawa dan dipertunjukkan untuk debut mereka berlaga di Liga 1 Indonesia," tambahnya.
Selain jersey kandang, PSS juga akan merilis dua jersey tandang (putih gading) dan jersey ketiga (hitam).
Yang spesial, kedua jersey tandang itu bakal menghadirkan nuansa baru yakni motif Parijotho dan berwarna putih.
Parijotho sendiri merupakan tanaman yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Jersey warna putih dianalogikan bak kanvas kosong berwarna putih gading.
Baca Juga : Pelatih PSS Sleman Rancang Latihan Khusus untuk Pemain yang Berpuasa
Sementara jersey ketiga bakal mengusung corak kepakan sayap elang jawa yang akan langsung terlihat dari sisi depan bagian jersey berwarna hitam ini.
"Hitam melambangkan kekuatan. Sedangkan kepakan sayap elang menggambarkan usaha untuk mencapai kejayaan. Itulah salah satu ikhtiar PSS musim ini; dengan segenap kekuatan dari seluruh elemen, PSS akan berupaya terus mengepakkan sayap demi mencapai sebuah kejayaan," tulis laman resmi klub.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Tribunjogja.com |
Komentar