Situasi tersebut menjadikan Man. United naik ke posisi kelima dengan poin 68, tertinggal satu poin dari Chelsea di posisi keempat sebelum pertandingan babak kedua dimulai.
Pada babak kedua, angin berubah arah. Di Stamford Bridge saat babak kedua baru berjalan enam menit, Chelsea sudah unggul dua gol atas Watford lewat gol-gol Ruben Loftus-Cheek dan David Luiz.
Sementara, pendukung Manchester United tertunduk lesu ketika pada menit ke-60, Isaac Mbenza, berhasil mencetak gol penyeimbang bagi Huddersfield.
Gol Mbenza menjadi gol terakhir dalam duel antara Manchester United dan Huddersfield Town di John Smith’s Stadium yang berakhir dengan skor 1-1.
Sementara, Chelsea menang 3-0 atas Watford. Gonzalo Higuain menyempurnakan kemenangan The Blues pada menit ke-75.
Baca Juga : Diminta Fan Bertahan di Chelsea, Eden Hazard Cuma Geleng-geleng
Kemenangan itu membawa Chelsea merangkak ke posisi tiga klasemen dengan 71 poin menyalip Tottenham Hotspur yang harus turun ke posisi empat.
Sementara, kegagalan Man. United meraih kemenangan memastikan pasukan Ole Gunnar Solskjaer absen dari Liga Champions musim 2019-20 dan hanya berpartisipasi di ‘Liga Malam Jumat’ alias Liga Europa.
Setelahnya, Arsenal turun bertanding. Menjamu Brighton, tim yang baru saja lolos dari ancaman degradasi, Arsenal bermain ofensif sejak awal. Pada menit kedua, tendangan Henrikh Mkhitaryan menerpa tiang gawang kiper Mathew Ryan.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar