BOLASPORT.COM - Aksi tengil Mesut Oezil menjadi bumbu penyedap dalam duel Valencia versus Arsenal pada leg kedua semifinal Liga Europa, Kamis (9/5/2019).
Mesut Oezil bermain selama 62 menit dalam kemenangan 4-2 Arsenal atas Valencia di Stadion Mestalla.
Saat meninggalkan lapangan, gelandang kebangsaan Jerman itu sengaja mengulur waktu sehingga berbuah kartu kuning.
Maklum, The Gunners dalam kondisi memimpin 2-1 ketika Oezil ditarik keluar.
Baca Juga : Hasil Liga Europa - Duo Labu Muluskan Jalan Arsenal ke Final
Baca Juga : Soal Ejekan Suporter Barcelona, Messi Beri Jawaban dengan 3 Pertanyaan
Aksi Oezil lantas melecut emosi pendukung Valencia.
Sang playmaker dibanjiri suara hinaan dan sorakan dari tribune ketika berjalan menuju bangku cadangan.
Tak diam begitu saja, Oezil membalas dengan gestur menempelkan telunjuk ke bibirnya.
Baca Juga : Hasil Liga Europa - Menang Adu Penalti, Chelsea Melaju ke Final
Ozil telling the Mestalla to STFU ???? #VALARS pic.twitter.com/wpEqnjnj0E
— M•A•J (@Ultra_Suristic) May 9, 2019
Arsenal pun melenggang ke final Liga Europa 2018-2019 dengan keunggulan agregat 7-3 atas Valencia.
Kemenangan tersebut mengantarkan The Gunners bertemu Chelsea pada final di Baku Olympic Stadium, 29 Mei mendatang.
Pertandingan ini menjadi All English final kedua dalam sejarah Liga Europa.
Momen pertama terjadi pada 1972 dengan mempertemukan Tottenham Hotspur dan Wolverhampton Wanderers.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | BolaSport.com |