BOLASPORT.COM - Meski berhasil melaju ke final Liga Europa, pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, terancam diberhentikan.
Chelsea berpartisipasi dalam empat kompetisi musim ini: Liga Inggris, Piala FA, Liga Europa, dan Piala Liga Inggris.
Dari empat kompetisi tersebut, Maurizio Sarri sanggup membawa Chelsea melaju hingga ke babak final pada ajang Piala Liga Inggris dan Liga Europa.
Kepastian tampil pada partai final Liga Europa sendiri didapat Chelsea setelah menang adu penalti atas Eintracht Frankfurt pada leg kedua semifinal yang berlangsung Kamis (9/5/2019).
The Blues akan meraih satu-satunya trofi mereka pada musim ini jika dapat mengalahkan Arsenal pada final yang bakal dihelat pada 29 Mei mendatang.
Baca Juga: Disingkirkan Chelsea, Pelatih Eintracht Frankfurt Tetap Bangga
Maurizio Sarri juga membawa Chelsea finis di zona Liga Champions pada ajang Liga Inggris musim ini.
Dengan satu pekan tersisa di Liga Inggris, Chelsea tidak akan mengakhiri musim dengan posisi lebih buruk dari urutan keempat.
Ya, Maurizio Sarri nampaknya telah memberikan lebih dari apa yang dipikirkan oleh banyak orang tentangnya.
Meski begitu, klub mereka masih mencari sosok lain untuk menggantikan posisinya pada musim panas mendatang.
Baca Juga: Tampil Menawan Saat Bersua Valencia, Pelatih Arsenal Puji Para Pemain
Terlepas dari semua keberhasilan yang disebutkan diatas, pelatih berusia 60 tahun tersebut tidak memiliki relasi bagus dengan para pemain dan penggemar.
Para penggemar Chelsea masih sering meneriakkan hujatan kepada Sarri, termasuk saat melawan Eintracht Frankfurt semalam.
Dengan reputasi Chelsea yang tidak bagus dengan para pelatih di masa lalu, rumor didepaknya Sarri pada akhir musim semakin memungkinkan.
Pelatih Ajax Amsterdam, Erik Ten Hag, menjadi kandidat terkuat untuk menggantikan posisi Sarri pada musim depan.
Baca Juga: Ironi Sepak Bola Inggris, Kuasai Liga Champions dan Liga Europa Tanpa Satu Pun Pelatih Lokal
View this post on Instagram
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | twiiter, FoxSports |
Komentar