Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Calon Favorit Pengganti Valverde di Barcelona: Pelatih Timnas Belanda

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Sabtu, 11 Mei 2019 | 08:45 WIB
Pelatih timnas Belanda, Ronald Koeman, dalam partai melawan JErman di Johan Cruijf Arena, Minggu (24/3/2019)
TWITTER.COM/FOOTBALLORANJE
Pelatih timnas Belanda, Ronald Koeman, dalam partai melawan JErman di Johan Cruijf Arena, Minggu (24/3/2019)

BOLASPORT.COM - Masa depan Ernesto Valverde di Barcelona yang simpang siur membuat rumor pelatih baru semakin kencang berembus.

Kekalahan dari Liverpool membuat posisi Ernesto Valverde di Barcelona tak nyaman.

Meski ia berhasil membawa pulang gelar Liga Spanyol dan kemungkinan juga Copa del Rey, sepertinya itu belum cukup.

Final Liga Champions yang sudah di depan mata usai menang 3-0 di kandang memang membuat banyak yang mempertanyakan masa depan Valverde.

 Baca Juga : Gegara Politik Panas, Pemain Arsenal Harus Absen di Final Liga Europa

Valverde bahkan sempat mengakui ia tak tahu masa depannya seperti apa dan bertanggung jawab penuh atas kekalahan atas Liverpool.

Kini sudah banyak yang berspekulasi tentang sosok pengganti di Valverde di Barcelona.

Salah satu kandidat paling favorit adalah pelatih timnas Belanda saat ini, Ronald Koeman.

Rumah judi Betfair menjadikan Koeman sebagai nama teratas dalam calon pelatih baru Barcelona.

"Kami melihat banyak uang dipertaruhkan untuk mantan pemain Barcelona itu sebagai pelatih selanjutnya, hal tersebut makin naik dalam 24 jam terakhir," ujar juru bicara Betfair, Sam Rosbottom.

Koeman (2.5) lebih difavoritkan dari nama-nama seperti Massimiliano Allegri (5.0), Erik ten Hag (5.5), Quique Setien (8.0), dan Xavi Hernandez (11.0).

Selain itu ada juga nama-nama seperti Jose Mourinho (34.0), Pep Guardiola (46.0), bahkan Lionel Messi (176.0).

Meski kini menjadi pelatih timnas Belanda, dalam kontrak Koeman dikabarkan ada klausul yang memperbolehkannya pergi andai ada tawaran datang dari beberapa klub termasuk Barcelona.

Melihat rekam jejak Koeman, memang tak aneh apabila ia difavoritkan menjadi pelatih Barcelona selanjutnya.

Sebagai pemain ia pernah enam musim membela Barcelona pada 1989 sampai 1995.

Ia sempat menyumbangkan empat gelar La Liga, satu Copa del Rey, dan satu Piala Champions.

 Baca Juga : 9 Eks Southampton yang Reuni di Final Liga Champions

Gelar Piala Champions menjadi yang paling spesial karena hadir dari sepakan kakinya.

Gol tunggal Koeman yang berposisi sebagai bek membuat Barcelona menang 1-0 atas Sampdoria pada laga final Piala Champions 1992.

Gelar tersebut menjadi gelar Champions pertama Barcelona sebelum kemudian memenangi empat gelar lagi saat Lionel Messi sudah bermain di klub.

Setelah pensiun, Koeman sempat menjadi asisten pelatih Barcelona selama dua tahun mulai 1998 hingga 2000.

Ia kemudian melanjutkan karier sebagai pelatih utama di beberapa klub besar Eropa seperti Ajax Amsterdam, Benfica, PSV Eindhoven, Valencia, Feyenoord, Southampton, Everton, dan timnas Belanda.

Sebagai pelatih ia memegang tiga gelar Liga Belanda bersama Ajax dan PSV.

 Baca Juga : Terungkap, Penyebab Hubungan Presiden Juventus dengan Allegri Retak

Koeman mulai melatih timnas Belanda pada musim panas 2018 lalu.

Ia ditugasi membawa Belanda lolos ke Piala Dunia 2022 setelah Tim Oranye tak lolos ke gelaran 2018.

Dengan target Barcelona untuk meraih gelar Liga Champions, sepertinya memberikan jabatan pelatih kepada orang pertama yang memberikan gelar Piala Champions untuk klub bukan keputusan yang aneh.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Thoriq Az Zuhri Yunus
Sumber : betfair.com
REKOMENDASI HARI INI

Media Italia Puji Setinggi Langit Jay Idzes meski Venezia Keok, Disebut yang Terbaik di Lapangan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136