Baca Juga : Usai Lawan Yordania, Timnas Indonesia Uji Coba Lawan Tim Asia Pasifik
Meski kurang dikenal secara luas, Vanuatu juga memiliki sebuah roda kompetisi olahraga sepak bola bernama Port Vila Football League (PVFL).
Port Vila Football League atau Liga Vanuatu terbagi menjadi tiga kasta yaitu, Port Vila Premier League, Port Vila First Division, dan Port Vila Second Division.
Masing-masing kompetisi Port Vila Premier League diikuti delapan klub dan telah mencetak beberapa klub juara.
Selain Port Vila Football League selaku kompetisi utama, di negara persemakmuran Inggris ini juga digelar juga turnamen Port Vila Shield dan Port Vila FA Cup.
Tafea FC menjadi pemegang juara terbanyak di turnamen Port Vila Shield (2) masing-masing tahun 2013 dan 2014.
Vanuatu merupakan negara dari benua Oseania, sehingga timnas di negara ini masuk dalam Federasi sepak bola Oseania Football (OFC) dan berada di bawah naungan induk sepak bola seluruh dunia (FIFA).
Saat ini, timnas Vanuatu berada di peringkat ke-166 di daftar peringkat FIFA, tidak terpaut jauh dari timnas Indonesia yang berada di posisi ke-159 dalam daftar peringkat FIFA.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar