BOLASPORT.com - Di saat Manchester City, Liverpool, Tottenham Hotspur, Chelsea dan Arsenal masih berpeluang menambah atau minimal merebut satu gelar juara di musim 2018-19 ini, Manchester United justru berada dalam kondisi buruk.
Setelah dipastikan nirgelar usai tersingkir di perempat final Liga Champions, The Red Devils juga akan absen di ajang Liga Champions Eropa musim depan.
Manchester United tak memperlihatkan grafik membaik jika menilik hasil akhir laga mereka. Pekan lalu, mereka ditahan oleh tim di dasar klasemen Liga Inggris, Huddersfield Town, dengan skor 1-1.
Cardiff City akan menjadi lawan terakhir Manchester United musim ini, bentrok kedua tim akan tersaji di Stadion Old Trafford, Minggu (12/5/2019).
Man. United belum meraih satu kemenangan pun di empat laga terakhir di Premier League. Tercatat hanya dua hasil seri dan dua kekalahan yang dicapai Setan Merah dalam empat laga tersebut.
Baca Juga : Liga Inggris - Menunggu Kejutan Duo Seminalis Piala FA Musim Ini
Serupa dengan Huddersfield, Cardiff City pun sudah dipastikan degradasi, tepatnya pekan lalu saat Victor Camara dkk kalah 2-3 saat menjamu Crystal Palace.
Akan tetapi, Cardiff City sedikit lebih baik dari Huddersfield karena mengumpulkan 31 poin alias setengah lebih dari poin Huddersfield. Artinya, duel melawan Cardiff bukan menjadi laga mudah bagi Man. United.
Pertandingan nanti juga menjadi satu-satunya kesempatan terakhir bagi Marcus Rashford dkk untuk sedikit menyelamatkan musim ini.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar