Pada periode pertama bareng tim senior Barcelona, Deulofeu cuma turun enam kali tanpa mencetak satu gol pun.
Adapun catatan Deulofeu pada periode keduanya bersama raksasa Catalunya adalah 17 penampilan dan dua gol.
Setelah dicap gagal bersinar di Barcelona, Deulofeu dibuang sebanyak dua kali oleh Blaugrana.
Pertama, pada 2015, ia dilego ke Everton setelah menjalani masa pinjaman.
Baca Juga : Diisukan Hengkang dari Barcelona, Ivan Rakitic Beri Jawaban Sebaliknya
Sempat balik ke Camp Nou pada 2017, The Next Messi dijual lagi ke Watford setahun kemudian dan bertahan sampai sekarang.
Pada musim ini Deulofeu tampil trengginas bersama The Hornets.
Bermain 32 kali di kompetisi domestik, pemain yang sempat merumput di AC Milan itu total mencetak 11 gol.
Pembelian Deulofeu dinilai sukses bagi Watford karena ia turut andil membawa tim pujaan penyanyi Elton John itu ke final Piala FA.
Watford akan berhadapan dengan Manchester City pada Sabtu (18/5/2019) di Stadion Wembley, London.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | Mirror Football |
Komentar