Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukti Nyata, Tanpa Cristiano Ronaldo, Real Madrid Kehilangan 40 Gol

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 15 Mei 2019 | 13:03 WIB
Winger Real Madrid, Gareth Bale, saat masih bermain bersama Cristiano Ronaldo.
TWITTER.COM/AS_ENGLISH
Winger Real Madrid, Gareth Bale, saat masih bermain bersama Cristiano Ronaldo.

BOLASPORT.COM - Real Madrid nyaris gagal total di kompetisi 2018-2019, musim pertama mereka tanpa Cristiano Ronaldo sejak 2009-2010.

Berlaga di 5 kompetisi, Real Madrid hanya bisa meraih satu trofi, yaitu Piala Dunia Klub.

Di La Liga, Real Madrid yang sampai memakai 3 pelatih sepanjang musim ini, dipastikan hanya finis di posisi ke-3.

Langkah El Real juga terhenti di babak semifinal Copa del Rey, babak 16 besar Liga Champions, dan cuma menjadi runner-up Piala Super Eropa.

Salah satu masalah utama Real Madrid musim ini adalah kemampuan mereka mencetak gol.

Selama 2018-2019, Los Blancos hanya mencetak 108 gol dalam 56 laga di semua ajang.

Itu berarti rata-rata hanya 1,92 gol per pertandingan.

Orang harus kembali ke musim 1999-2000 untuk menemukan tim Real Madrid yang memiliki rata-rata gol lebih jelek dari musim ini.

Tim 1999-2000 hanya mempunyai rata-rata mencetak 1,73 gol per pertandingan.

Baca Juga: Antoine Griezmann Resmi Pergi dari Atletico Madrid Musim Ini

Baca Juga: Griezmann-Messi-Suarez Bergabung di Barcelona, Potensi 2 Gol Setiap Laga

Catatan gol Real Madrid musim ini terlihat jeblok terutama jika melihat rekor Los Blancos pada selang 2009-2010 hingga 2017-2018.

Antara 2009-2010 hingga 2017-2018, Real Madrid memiliki figur Cristiano Ronaldo yang kehadirannya nyata meningkatkan ketajaman tim mencetak gol.

Pada 2008-2009, musim terakhir sebelum Cristiano Ronaldo datang, Real Madrid hanya mencetak 104 gol dalam 50 laga (rata-rata 2,08 gol per partai).

Pada 2009-2010 atau musim pertama CR7 berbaju Real Madrid, klub itu mencetak 119 gol dalam 48 laga (rata-rata 2,47 gol per pertandingan).

Kemudian rata-rata gol Real Madrid pada musim-musim berikutnya selalu impresif, yaitu di atas 2,3 gol per pertandingan.

Pada 2010-2011 angkanya 2,5 gol per partai (148 gol/59 partai). Lantas 3 gol per laga pada 2011-2012 (174 gol/58 partai).

Real Madrid mencetak 153 gol dalam 38 partai (rata-rata 2,5) pada 2012-2013 dan 160 gol dalam 46 laga (rata-rata 2,66) di musim berikutnya.

Di 2014-2015, Los Blancos bikin 162 gol dalam 59 pertandingan (rata-rata 2,74), kemudian 138 gol dalam 38 duel (rata-rata 2,65) pada 2015-2016.

Cristiano Ronaldo membantu Real Madrid membukukan rata-rata 2,88 gol pada 2016-2017 (173 gol /60 partai) dan 2,38 gol (148 gol/62 partai) pada musim terakhirnya di 2017-2018.

Baca Juga: Gareth Bale Sulit Dijual Real Madrid karena Sepi Klub Peminat

Baca Juga: 14 Pemain Real Madrid Diprediksi Hengkang, Termasuk Wonderkid Gagal

Kalau diambil rata-rata dari 9 musim selama diperkuat Cristiano Ronaldo, Real Madrid mencetak 2,64 gol di setiap pertandingan.

Sekarang tanpa CR7, angka rata-rata gol El Real anjlok ke angka 1,92 gol per laga.

Berarti keputusan menjual Cristiano Ronaldo ke Juventus pada bursa transfer musim panas lalu mengakibatkan Real Madrid kehilangan 0,72 gol di setiap pertandingan.

Karena sekarang sudah menjalani 56 laga, berarti Real Madrid kehilangan total 40-41 gol!

Jumlah 40-41 gol itu bisa saja mengubah perjalanan musim 2018-2019 jika melihat Real Madrid tersingkir dari Liga Champions gara-gara kalah 1-4 dari Ajax Amsterdam, takluk 2-4 dari Atletico Madrid di Piala Super Eropa, serta menyerah 0-3 dari Barcelona di Copa del Rey.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal pekan pertama Liga 1 2019 menyuguhkan 9 pertandingan. #liga12019 #liga1 #ligaindonesia #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Marca.com
REKOMENDASI HARI INI

Termasuk Vinicius, Real Madrid Minus 7 Pemain Penting Lawan Liverpool di Liga Champions

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136