Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bagai Mimpi, Performa 2 Pembalap Satelit Yamaha Pukau Pengamat MotoGP

By Bayu Nur Cahyo - Rabu, 15 Mei 2019 | 14:55 WIB
Dua pembalap tim Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli (kiri) dan Fabio Quartararo (kanan) usai melakoni babak kualifikasi MotoGP Spanyol 2019, Sabtu (5/5/2019).
DOK. MOTOGP
Dua pembalap tim Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli (kiri) dan Fabio Quartararo (kanan) usai melakoni babak kualifikasi MotoGP Spanyol 2019, Sabtu (5/5/2019).

BOLASPORT.COM - Petronas Yamaha SRT sempat mencuri perhatian pada seri balapan MotoGP Spanyol 2019 lewat penampilan kedua pembalapnya, Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli.

Pasalnya, kedua pembalap tim satelit Yamaha itu sukses meraih posisi start terdepan setelah tampil menggebrak dalam sesi kualifikasi MotoGP Spanyol 2019.

Salah satu pengamat MotoGP, Carlo Pernat, pun memberikan komentar terkait performa tim Petronas Yamaha SRT pada kejuaraan MotoGP 2019.

Pernat mengaku sempat tidak percaya kala mengetahui dua pembalap Petronas Yamaha SRT berada di grid paling depan pada GP Spanyol 2019.

"Ketika saya melihat posisi start dengan nama Quartararo terdepan dan Morbidelli di posisi kedua, saya pikir ini adalah sebuah mimpi," kata Pernat dikutip BolaSport dari Speedweek.

"Mungkin memang masih terlalu dini untuk melihat mereka berakhir di podium, tetapi harus dikatakan bahwa mereka sangat dekat dengan posisi itu di Jerez," tutur Pernat.

"Khususnya orang Prancis itu (Quartararo) yang terhenti karena masalah teknis pada motor Yamaha-nya saat ia melawan Marquez demi kemenangan," ujar dia menambahkan.

Pada GP Spanyol 2019, Quartararo gagal finis sementara Morbidelli harus puas mengakhiri balapan di peringkat ke-7.

Baca Juga : KTM Akui Akan Kalah Jika Tiru Langkah Ducati untuk Inovasi Motornya


Editor : Doddy Wiratama
Sumber : speedweek.com
REKOMENDASI HARI INI

Persaingan Makin Ketat, IOAC 2024 Edisi Keenam Jadi Ajang Seleksi SEA Age Group Thailand

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X