BOLASPORT.COM - Kejutan besar terjadi pada babak kedua turnamen tenis Rome Masters 2019 yang berlangsung di Foro Italico, Roma, Italia, 11-19 Mei.
Petenis unggulan keempat asal Jerman, Alexander Zverev, angkat kaki setelah dikalahkan wakil tuan rumah yang tidak diunggulkan, Matteo Berrettini.
Zverev tersingkir lantaran kalah dengan skor 5-7, 5-7 di Center Court, Foro Italico, Selasa (14/5/2019).
Baca Juga : Bagai Mimpi, Performa 2 Pembalap Satelit Yamaha Pukau Pengamat MotoGP
Duel tersebut berlangsung ketat dalam tempo 1 jam 48 menit.
Selain mengubur mimpinya untuk mengangkat trofi kampiun Rome Masters 2019, kekalahan dari Berrettini juga diakui Zverev sebagai suatu hal yang tidak biasa.
"Situasinya luar biasa. Pertandingan yang saya mainkan kali ini begitu mengerikan," ucap Zverev yang dilansir BolaSport.com dari laman resmi ATP.
Di sisi lain, kemenangan atas Zverev menjadi edisi perdana bagi Berrettini terhadap petenis Top 5.
Tak hanya itu, kemenangan tersebut juga membawa Berrettini menembus putaran 16 besar pada turnamen ATP Masters 1000 untuk pertama kalinya.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | ATP Tour |
Komentar