Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bursa Transfer Musim Panas, Liverpool Siap Jual 9 Pemain Tak Terpakai

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Kamis, 16 Mei 2019 | 13:24 WIB
Para pemain Liverpool merayakan kemenangan 2-0 atas Wolverhampton Wanderers pada pekan ke-38 Liga Inggris di Stadion Anfield, 12 Mei 2019.
TWITTER.COM/LFC
Para pemain Liverpool merayakan kemenangan 2-0 atas Wolverhampton Wanderers pada pekan ke-38 Liga Inggris di Stadion Anfield, 12 Mei 2019.

BOLASPORT.COM - Liverpool kemungkinan besar akan melepas setidaknya sembilan pemain pada bursa transfer musim panas mendatang.

Liverpool berencana untuk menjual para pemainnya guna mendapatkan dana lebih pada bursa transfer nanti.

Laporan dari media Inggris, Liverpool Echo, menyebutkan Liverpool setidaknya bisa meraup dana hingga 100 juta pound (1,8 triliun rupiah) dari penjualan pemain.

Jumlah tersebut didapat dari hasil penjualan sembilan pemain yang tak masuk rencana jangka panjang Juergen Klopp.

 Baca Juga : Juventus Tawarkan 2 Pemain ke Man United Demi Pogba, Termasuk Dybala

Nama pertama yang kemungkinan akan dijual adalah Marko Grujic yang musim ini dipinjamkan ke Hertha Berlin di Liga Jerman.

Hertha dikabarkan ingin membeli Grujic secara permanen dengan dana yang tak kurang dari 20 juta pound.

Hal yang sama terjadi dengan Harry Wilson, ia dipinjamkan ke Derby County dan menjalani musim gemilang di Divisi Championship.

Klub peminat pemain sayap 22 tahun tersebut harus menyiapkan dana 20 juta pound untuk mendapatkan sang pemain.

Ketiga ada nama bek kanan yang kini dipinjamkan ke Bournemouth, Nathaniel Clyne.

Liverpool menginginkan uang 15 juta pound untuk Clyne, dengan West Ham United dikabarkan jadi pihak yang tertarik.

Simon Mignolet juga kemungkinan akan hengkang setelah satu musim hanya jadi deputi Alisson Becker di pos penjaga gawang.

 Baca Juga : Sarri ke Juventus, Lampard ke Chelsea?

Ia siap dijual dengan mahar 12 juta pound setelah menghabiskan enam musim di Anfield.

Masa depan pemain muda, Rafa Camacho, juga belum jelas setelah ia menunda tanda tangan kontrak anyar.

Pemain muda asal Portugal tersebut menarik minat Sporting Lisbon dan dihargai 10 juta pound.

Nama Ryan Kent juga semakin menggema setelah penampilan mengesankan bersama Rangers asuhan Steven Gerrard.

Meraih gelar pemain muda terbaik Liga Skotlandia, ia dihargai 12 juta pound oleh Liverpool.

 Baca Juga : Kakak Dybala: Banyak Pemain Gerah di Juventus, Paulo Bakal Hengkang

Liverpool juga kemungkinan menjual Taiwo Awoniyi yang gagal mendapatkan izin kerja di Inggris usai digaet pada 2015 lalu.

Schalke 04 dikabarkan berminat pada penyerang Nigeria itu dan menyiapkan dana 10 juta pound.

Terakhir, ada nama Sheyi Ojo dan Ovie Ejaria yang kini sedang dipinjamkan ke Reims di Liga Prancis dan Reading di Divisi Championship.

Harga kurang dari 10 juta pound sepertinya akan jadi mahar yang pas mengingat keduanya tak tampil spesial musim ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Satu Pemain Bali United Tiba-tiba 'Hilang' dari Daftar Panggil Timnas Indonesia, Teco Buka Suara

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136