BOLASPORT.COM - Manchester United sepertinya harus mengubur impian mereka untuk mendatangkan winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho.
Jadon Sancho sempat menjadi target transfer utama Manchester United untuk musim depan.
Man United bahkan rela membayar mahal hingga 150 juta euro (Rp2,4 triliun) untuk mendatangkan Sancho.
Namun, kegagalan Man United menembus Liga Champions musim depan membuat transfer tersebut gagal terwujud.
Dilansir BolaSport.com dari Independent, Sancho dan sang agen mulai ragu bahwa Man United akan menjadi destinasi yang tepat untuk sang pemain.
Baca Juga : Berita Transfer - Daripada Pindah, Skriniar Pilih Perpanjang Kontrak
Kegagalan Man United mendapatkan Sancho tidak berarti sang pemain akan bertahan di Borussia Dortmund.
Remaja Inggris berusia 19 tahun itu tetap menjadi incaran sejumlah klub raksasa di Benua Eropa.
Klub-klub seperti Barcelona, Real Madrid, dan Juventus siap untuk memperebutkan jasa Sancho.
Baca Juga : Berita Transfer - Mesin Gol Bayern Muenchen jadi Incaran Man United
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | independent.co.uk |
Komentar