BOLASPORT.COM - Para pendukung Wolverhampton Wanderers dan Manchester United berharap penuh pada Manchester City pada final Piala FA kali ini.
Manchester City akan melawan Watford pada final Piala FA di Stadion Wembley, Sabtu (18/5/2019) pukul 23.00 WIB.
Final Piala FA musim 2018-2019 dapat menjadi pelengkap gelar ketiga The Citizens jika mereka mampu menang atas Watford nanti.
Sebelumnya Man City sudah mendapatkan gelar Liga Inggris dan Piala Liga Inggris.
Jika Manchester City dapat bersukacita karena bakal meraih treble domestik musim ini, lain halnya dengan para pendukung Wolverhampton Wanderers dan Manchester United.
Baca Juga: PSIS Semarang Rayakan Ulang Tahun ke-87, Ini Harapan Panser Biru
Kedua tim sedang bergantung pada hasil final Piala FA yang dimainkan oleh Manchester City dan Watford.
Hasil final Piala FA menentukan nasib Wolves dan Man United dalam perjalanan mereka di Liga Europa.
Dilansir BolaSport.com dari BBC, jika The Citizens menjadi juara, maka Wolves yang berperingkat tujuh di klasemen akhir akan lolos ke Liga Europa.
Terakhir kali mereka lolos ke kompetisi Eropa pada tahun 1980.
Baca Juga: Rekor Kandang Persela Sejak Musim Lalu Pecah di Tangan Madura United
Mereka akan memulai perjalanan di Liga Europa melalui babak kedua kualifikasi yang dimulai sebelum musim 2019-2020.
Sementara bagi tim Setan Merah, kesuksesan rival sekota mereka menjadi juara akan membuat skuat Ole Gunnar Solskjaer langsung memainkan Liga Europa di babak utama tanpa melalui kualifikasi.
Man United sebenarnya dapat bermain di Liga Europa melalui babak kualifikasi karena mereka finis di urutan klasemen akhir Liga Inggris.
Namun, kondisi kedua tim tersebut akan berubah jika Watford mampu keluar sebagai juara Piala FA.
Baca Juga: Gagal Juarai Liga Inggris, Liverpool Tak Perlu Dikasihani
Watford akan otomatis masuk ke babak utama Liga Europa sementara Wolves tidak akan bermain ke Liga Europa musim depan.
Kondisi itu juga membuat Man United harus bermain lewat babak kedua kualifikasi Liga Europa yang berlangsung pada 25 Juli.
View this post on InstagramAda apa di balik angka 1? @grid.network #gridnetwork #gridnetworkjuara #bolasportcom
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | bbc.co.uk |
Komentar