BOLASPORT.COM - Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, akhirnya buka suara terkait penunjukan kapten tim Macan Kemayoran pada musim 2019.
Andritany Ardhiyasa mengatakan bahwa sebelum Liga 1 2018 berakhir, ia sudah mendapatkan amanah untuk menjadi kapten Persija Jakarta pada musim selanjutnya.
Amanah tersebut disampaikan secara langsung oleh Ismed Sofyan yang saat itu menjadi kapten tim Persija Jakarta.
Kata Andritany Ardhiyasa, Ismed Sofyan saat itu mengizinkan dia menjadi kapten andai Persija Jakarta juara Liga 1 2018.
Pada akhirnya, tim berjulukan Macan Kemayoran itu berhasil menjadi yang terbaik musim lalu dan menjadi juara.
Baca Juga : Kemenangan Persib Bandung atas Persipura Ternoda oleh 3 Pilar Asing
"Jadi ceritanya sudah ada pembicaraan dari Ismed Sofyan, Ramdani Lestaluhu, Maman Abdurrahman, dan Bambang Pamungkas pada saat pertandingan Liga 1 2018 menyisakan tiga laga lagi," kata Andritany Ardhiyasa.
"Ismed Sofyan bilang ke saya kalau Persija Jakarta juara, kapten tim diserahkan ke saya, dan Alhamdulillah kami bisa juara," ucap pemain bernomor punggung 26 tersebut.
Tampaknya Ismed Sofyan menyerahkan ban kapten itu karena usianya sudah tak lagi muda.
Baca Juga : VIDEO - Aksi Iseng Robert Rene Alberts yang Bikin Manajer Persib Basah Pasca-laga Kontra Persipura
Pemain asal Aceh itu menjabat sebagai kapten tim Persija Jakarta sejak 2017 setelah posisi tersebut sempat dipegang oleh Bambang Pamungkas.
Nah, menurut Andritany Ardhiyasa, Bambang Pamungkas lebih layak lagi untuk menjadi kapten Persija Jakarta musim ini.
Akan tetapi, pria yang akrab disapa Bepe itu jarang dimainkan dalam tiga musim terakhir.
Baca Juga : Persib Jungkalkan Persipura, Rene Mihelic Sebut Bobotoh Sumber Energi
Apalagi saat ini di lini depan Persija Jakarta juga terdapat Marko Simic.
Tentu saja peluang Bepe untuk bermain sangat tipis.
"Sebenarnya ada yang pantas jadi kapten selain saya, yaitu Bambang Pamungkas," ucap Andritany Ardhiyasa.
"Masalahnya, dia saja jarang bermain, bagaimana jadi kapten. Nggak mungkin dia jadi kapten. Jadi yang lebih pantas ya saya," kata Andritany Ardhiyasa sambil tertawa.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar