Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terpaut 8 Poin dari Marc Marquez, Andrea Dovizioso Mulai Was-was

By Diya Farida Purnawangsuni - Senin, 20 Mei 2019 | 20:45 WIB
Andrea Dovizioso dengan livery motor baru pada MotoGP Prancis 2019
Twitter.com/DucatiMotor
Andrea Dovizioso dengan livery motor baru pada MotoGP Prancis 2019

BOLASPORT.COM - Misi Andrea Dovizioso untuk kembali meraih kemenangan pada balapan MotoGP Prancis 2019 akhir pekan lalu urung terwujud.

Pembalap Mission Winnow Ducati itu hanya bisa menjadi runner-up setelah dikalahkan rival terberatnya dalam dua musim terakhir, Marc Marquez (Repsol Honda).

Andrea Dovizioso finis kedua setelah kalah cepat 1,984 detik dari Marc Marquez.

Marquez tercatat melintasi garis finis dalam tempo 41 menit 53,647 detik.

Berkat kemenangan tersebut, Marquez pun kini memuncaki klasemen sementara pembalap MotoGP 2019 dengan raihan 95 poin.

Adapun, Dovizioso berada di urutan kedua dengan koleksi poin yang terpaut 8 poin dari Marquez.

Meski musim kompetisi MotoGP 2019 baru menyelesaikan lima seri balap, Dovizioso menilai situasinya saat ini sudah masuk ke zona waspada.

Apalagi, dari lima seri tersebut, dia baru memenangi satu balapan yakni MotoGP Qatar, sementara Marquez berjaya pada tiga seri balapan yaitu MotoGP Argentina, MotoGP Spanyol, dan MotoGP Prancis.

Dovizioso pun mengaku tak mau mengulang kesalahan yang sama dalam dua musim terakhir.

Pada akhir musim 2017, Dovizioso keluar sebagai runner-up dengan selisih 31 poin dari Marquez, sedangkan pada akhir musim lalu, dia lagi-lagi menjadi runner-up dengan margin mencapai 49 poin, juga dari Marquez.

Baca Juga : Terakhir Kali Marc Marquez Merasa Paling Kuat, Kesialan Terjadi

"Kami harus senang dengan raihan 20 poin (dari MotoGP Prancis 2019) dan situasi dalam perburuan gelar juara dunia. Kami masih di sana dan segala peluang masih terbuka," tutur Dovizioso yang dilansir BolaSport.com dari Crash.

"Namun, di sisi lain, saya pikir kami harus memahami dan menganalisa hasil akhir pekan ini. Sebab, kami perlu mendapatkan sesuatu," kata Dovizioso lagi.

Lebih lanjut, pembalap Italia yang akrab disapa Dovi ini mengatakan bahwa performa Marquez dan tim Repsol Honda sekarang sedikit lebih kuat dari Ducati.

Untuk itulah, Dovizioso berharap skuatnya bisa segera membenahi diri dan meraih kemenangan lagi.

"Jika kami bisa meningkatkan performa sedikit, maka kami punya kans untuk melawan. Jika tidak, Anda tidak bisa cuma berdoa dan berharap pembalap-pembalap lain membuat kesalahan," kata dia.

"Bukan begitu cara meraih gelar juara dunia," ucap Dovizioso lagi.

Baca Juga : Tak Mudah Bagi Adik Marc Marquez yang Punya Kakak Seorang Juara Dunia

Andrea Dovizioso dan para kompetitornya di ajang MotoGP 2019 akan kembali beradu kecepatan pada seri keenam di Italia, 31 Mei-2 Juni mendatang.

Musim lalu, Ducati sukses finis 1-2 di Sirkuit Mugello yang menjadi arena balap MotoGP Italia.

Jorge Lorenzo finis paling depan, sementara Dovizioso berada di urutan kedua.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mampukah @zidane mengembalikan keadaan di musim depan? . #realmadrid #laliga #ligaspanyol

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Crash
REKOMENDASI HARI INI

Eliano Reijnders Bangga Bela Timnas Indonesia, Nasihat Tijjani Sang Kakak Jadi Pendorong Semangat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X