Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Diwarnai Insiden Berdarah, Persebaya Gagal Menang atas Kalteng Putra

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 21 Mei 2019 | 22:36 WIB
Ilustrasi Liga 1 2019.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi Liga 1 2019.

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya bermain imbang ketika menjamu Kalteng Putra dengan skor 1-1 pada laga pekan kedua Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Selasa (21/5/2019).

Pertandingan ini diwarnai insiden yang merugikan Persebaya Surabaya, yaitu cederanya Amido Balde dan kepala Miswar Saputra berdarah.

Persebaya Surabaya mencoba bermain menyerang ke pertahanan Kalteng Putra ketika pertandingan baru saja dimulai.

Beberapa peluang lahir lewat Osvaldo Haay dan Manuchekhr Jalilov, tetapi masih belum bisa mengubah kedudukan.

Tim berjulukan Bajul Ijo itu mencoba bermain sabar untuk menusuk ke jantung pertahanan Kalteng Putra.

Melihat tuan rumah terus menekan, Kalteng Putra memilih untuk bermain bertahan dan sekali-kali melancarkan serangan balik cepat. 

Kesabaran Persebaya Surabaya akhirnya terbayar ketika pertandingan memasuki menit ke-22.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Unggul Jumlah Pemain, Bali United Kalahkan Bhayangkara FC

Ruben Sanadi yang berada di sisi kanan pertahanan Kalteng Putra memberikan umpan datar ke Misbakus Solikhin.

Tanpa pengawalan, Misbakus Solikhin melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti dan tidak bisa diantisipasi kiper Kalteng Putra, Dimas Galih.

Keunggulan Persebaya Surabaya hanya bertahan tiga menit saja.

Pasalnya, Kalteng Putra berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat Patrich Wanggai.

Gol tersebut tercipta ketika bek Persebaya Surabaya, Rachmat Irianto, sedikit melakukan blunder dan bola berhasil didapatkan winger Kalteng Putra, Diego Santos.

Baca Juga: Liga 1 2019 - Dijamu Borneo FC, Arema FC Minus Dua Pemain Penting

Pemain bernomor punggung 10 itu memberikan umpan ke Patrich Wanggai yang sudah berada di dalam kotak penalti Persebaya Surabaya dan langsung melepaskan bola ke gawang Miswar Saputra.

Memasuki menit ke-28, penyerang Persebaya Surabaya, Amido Balde, tidak bisa melanjutkan pertandingan karena mengalami cedera.

Pemain berpostur 195 cm itu ditarik keluar dan digantikan oleh Irfan Jaya.

Babak pertama pun berakhir dengan skor imbang 1-1 untuk kedua tim.

Baca Juga: Amido Balde Cedera, Persebaya Masih Imbang Lawan Kalteng Putra

Pada awal babak kedua, kiper Persebaya Surabaya, Miswar Saputra, harus ditarik keluar karena mengalami pendarahan di kepalanya.

Kiper asal Aceh itu berduel dengan bek kiri Kalteng Putra, Kevin Gomes, pada menit ke-48.

Tim pelatih Persebaya Surabaya memasukan Abdul Rohim untuk menggantikan Miswar Saputra yang harus segera ditangani tim medis.

Fokus para pemain Persebaya Surabaya sempat hilang ketika pertandingan memasuki menit ke-53.

Baca Juga: Meski Berat, Muhammad Supriadi Optimistis Tembus Tim Inti Persebaya

Dua peluang Kalteng Putra lewat Diego Santos dan Ferinando Pahabol hampir saja menjebol gawang Persebaya Surabaya.

Persebaya Surabaya memiliki peluang pada menit ke-58 lewat tendangan keras Irfan Jaya, tetapi sepakan tersebut berhasil ditepis Dimas Galih. 

Memasuki menit ke-69, Abdul Rohim bekerja keras dengan menggagalkan dua peluang emas Ferinando Pahabol di depan gawang Persebaya Surabaya.

Kesabaran permainan Persebaya Surabaya sepertinya sudah habis.

Baca Juga: Supriadi Bangga Cita-cita Gabung Persebaya Surabaya Bisa Terkabul

Beberapa kali serangan yang dibangun Persebaya Surabaya terlihat terburu-buru dan gagal mencetak gol ke gawang Kalteng Putra.

Persebaya Surabaya sejatinya berhasil mencetak gol pada menit ke-87 lewat tendangan Irfan Jaya.

Tetapi, gol tersebut dianulir karena sebelumnya ada pelanggaran yang dilakukan Hansamu Yama kepada kiper Kalteng Putra, Dimas Galih.

Wasit memberikan waktu tambahan tujuh menit untuk babak kedua karena banyak insiden yang menyebabkan pemain cedera.

Baca Juga: Bali United, Mimpi Buruk bagi Start Djadjang Nurdjaman di Liga 1

Namun, banyaknya tambahan waktu itu tidak membuat kedua tim berhasil mencetak gol kembali.

Persebaya Surabaya pun harus berbagi poin dengan Kalteng Putra setelah pertandingan berakhir imbang 1-1.

Hasil imbang ini membuat Persebaya Surabaya duduk di peringkat ke-12 dengan baru mengemas satu poin dari dua pertandingan.

Sementara itu, Kalteng Putra duduk di posisi kedua dengan mengemas empat poin.

Susunan Pemain Starter Persebaya Surabaya Vs Kalteng Putra

Persebaya Surabaya: Miswar Saputra; Novan Sasongko, Hansamu Yama, Rachmat Irianto, Ruben Sanadi; Misbakus Solikhin, Damian Lizio, M Hidayat; Osvaldo Haay, Manucher Jalilov, Amido Balde

Pelatih: Djadjang Nurdjaman

Kalteng Putra: Dimas Galih; Kevin Gomes, OK John, Rafael Bonfirm, Washyiat Hasbullah; I Gede Sukadana, Yuu Hyun-ko, Fajar Handika; Diogo Campos, Ferinando Pahabol, Patrick Wanggai

Pelatih: Gomes de Oliviera

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136