BOLASPORT.COM - Indonesia untuk sementara harus tertinggal 1-3 dari Denmark pada laga penutup penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019, Rabu (22/5/2019).
Hasil itu tak lepas dari kekalahan yang diderita Fitriani dari Mia Blichfeldt yang saling berhadapan di partai keempat Indonesia kontra Denmark.
Fitriani langsung mendapatkan tekanan dari Blichfeldt yang saat itu tengah berburu poin untuk kemenangan Denmark.
Alhasil, tunggal putri Indonesia harus tampil tertekan di sepanjang pertandingan yang berlangsung di Guangxi Sports Center Gymnasium, Nanning, China, itu.
Fitriani pada akhirnya harus mengakui keunggulan Mia Blichfeldt dengan skor akhir 13-21, 19-21.
JALANNYA PERTANDINGAN
Pertandingan dibuka dengan alot saat kedua pemain saling bergantian memimpin perolehan poin pada awal gim pertama.
Namun momentum keunggulan mampu diraih lebih dulu oleh Mia Blichfeldt lewat rentetan poin beruntun yang dua kali didapatkannya.
Tunggal putri peringkat ke-21 dunia itu akhirnya mampu unggu 11-6 saat interval setelah smash silang Fitriani jatuh di luar bidang permainan lawan.
Baca Juga: Pesan Persatuan untuk Indonesia dari Skuad Piala Sudirman 2019
Selepas interval, Mia Blichfeldt langsung tampil menggebrak lewat lima angka beruntun yang didapatkannya dari Fitriani.
Pada sisi lain, Fitriani terus berusaha untuk memangkas jarak poinnya dari sang lawan yang sudah berada di atas angin.
Namun upaya dara asal Garut ini harus berakhir setelah antisipasi servis yang tak sempurna darinya memberi angka gratis untuk Mia Blichfeldt menutup gim pertama dengan skor 21-13.
Memasuki gim kedua, giliran Fitriani yang mencoba mengambil alih momentum pertandingan lebih dulu dengan unggul 6-2.
Akan tetapi, Mia Blichfeldt mampu kembali melejit dan bahkan terus menambah perolehan poinnya hingga membalik kedudukan menjadi 7-6.
Fitriani sebenarnya sempat menyamakan kedudukan menjadi 7 sama, sebelum Blichfeldt yang terus meningkatkan tekanan mampu menutup interval dengan skor 11-7
Baca Juga: Piala Sudirman 2019 - Tai Tzu Ying Lontarkan Pujian kepada An Se-young
Tren positif tersebut rupanya membuat Mia Blichfeldt makin nyaman menjalani sisa pertandingan malam itu.
Pemain 21 tahun itu mampu untuk menjaga keunggulannya meski Fitriani terus mengupayakan perlawanan yang lebih alot.
Di sisi lain, jerih payah Fitriani sempat menemui hasil saat lima poin beruntun yang didapatkannya membuat kedudukan menjadi sama kuat 19-19.
Namun momentum laga kembali menjadi milik Mia Blichfeldt yang akhirnya mampu menutup gim kedua dengan skor 21-19.
Baca Juga: Piala Sudirman 2019 - China Jadi Satu-satunya Tim Sapu Bersih
Dengan hasil ini, maka Denmark telah memastikan diri meraih kemenangan atas Indonesia dalam laga akhir Grup B Piala Sudirman 2019.
Akan tetapi, laga Indonesia kontra Denmark masih bakal berlanjut ke partai kelima yang akan memainkan nomor ganda putri.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar