BOLASPORT.COM - Tiga dari empat klub asal Jawa Timur melakoni start kurang memuaskan pada permulaan musim Liga 1 2019, yakni Arema FC, Persela, dan Persebaya Surabaya.
Trio Arema FC, Persela Lamongan, dan Persebaya Surabaya dihubungkan nasib sama-sama belum mengemas kemenangan setelah Liga 1 2019 menginjak pekan kedua.
Rabu (22/5/2019), Arema FC takluk 0-2 saat bertamu ke markas Borneo FC, Stadion Segiri, Samarinda.
Singo Edan menyerah akibat gol bunuh diri kapten Hamka Hamzah (menit ke-57) dan torehan Lerby Eliandry (87').
Hasil ini menyusul kekalahan yang mereka derita pada pekan pertama di markas PSS Sleman saat ditekuk 1-3.
Baca Juga: Hasil Liga 1 2019 - Borneo FC Buat Arema FC Semakin Terpuruk
Akibatnya, pemegang titel Piala Presiden 2019 itu harus menghuni dasar klasemen sementara Liga 1 2019 tanpa meraup satu pun angka.
Pada hari yang sama, Persela Lamongan mesti melakukan comeback dua kali untuk menahan imbang tamunya, Persipura, dengan skor 2-2.
Gol Rafael Gomes (38') dan Muhamad Ridwan (80') mengatasi defisit dua kali terhadap torehan Titus Bonai (13') dan Boaz Solossa (40') buat tim tamu.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | soccerway.com, liga -indonesia.id |
Komentar