BOLASPORT.COM - Gelandang PSIS Semarang, Arthur Bonai mengaku optimistis timnya bisa mengalahkan Persija Jakarta pada laga kedua Liga 1 2019 di Stadion Mochamad Soebroto, Kota Magelang, Jawa Tengah, Minggu (26/5/2019).
Demi mewujudkan kemenangan tersebut, Arthur Bonai menginginkan timnya bermain kompak saat PSIS menjamu Persija.
Pertandingan melawan Persija Jakarta menjadi laga yang sangat penting untuk PSIS Semarang.
Baca Juga: Gol Eks Pilar Barcelona Buat Klub China Melaju di Liga Champions Asia
Baca Juga: Hebat, Timnas U-18 Malaysia Berhasil Bungkam Tim Liga Super Malaysia
Sebab, PSIS Semarang belum memiliki poin setelah pada laga perdana Liga 1 2019 kalah 1-2 saat menjamu Kalteng Putra.
Di sisi lain, Arthur Bonai menilai tidak mudah bagi PSIS Semarang untuk memenangi pertandingan melawan Persija Jakarta.
Karena, skuat Macan Kemayoran memiliki catatan bagus ketika bermain di kandang lawan.
Baca Juga: Charles Leclerc Siap Tampil 'All-Out' pada Seri Balap F1 di Monako
"Saya yakin melawan Persija Jakarta, kami bisa menang," kata Arthur Bonai seperti dikutip BolaSport.com dari Tribun Jateng.
"Persija Jakarta memiliki rekor away yang bagus, tetapi kalau kami lawan dengan semangat dan kekompakan tim, kami bisa menang," ucap pemain berusia 26 tahun itu.
Lebih lanjut, Arthur Bonai menilai secara komposisi dan cara bermain, tidak banyak perubahan yang dilakukan Persija Jakarta.
Baca Juga: Jawaban Tegas Maurizio Sarri soal Rumor Melatih Juventus Musim Depan
Arthur Bonai juga sudah memahami karakter permainan dari mantan timnya tersebut yang sebelumnya bermain imbang 1-1 melawan Barito Putera.
"Kalau kami memiliki organisasi yang baik, Persija susah untuk berkembang karena saya juga menonton ketika mereka melawan Barito Putera," kata Arthur Bonai.
Baca Juga: Liga Champions Asia 2019 – Jawara Malaysia Jadi Tim Terbanyak Kalah
Baca Juga: Eks Kapten Persib, Atep Ada di Jakarta dan Gabung Klub Ini
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar