BOLASPORT.COM - Petenis asal Swiss, Roger Federer, mengaku dalam kondisi siap untuk turun pada turnamen French Open alias Roland Garros 2019.
Roger Federer akan kembali ke turnamen Grand Slam itu untuk kali pertama dalam empat tahun terakhir.
Sebelumnya, Roger Federer sempat diragukan untuk bisa berlaga di Roland Garros 2019.
Pasalnya, petenis 37 tahun itu mengalami cedera kaki kanan yang membuatnya terpaksa mundur dari babak perempat final Rome Masters 2019.
Saat itu Roger Federer dijadwalkan akan bertanding melawan petenis asal Yunani, Stefanos Tsitsipas.
Baca Juga: Keberadaan Suporter Sukses Bawa Persela Imbangi Persipura Jayapura
Kini, petenis yang duduk diperingkat tiga dunia tersebut mengaku jika dirinya dalam keadaan siap untuk kembali bermain.
Usai menjalani masa pemulihan, Roger Federer fokus untuk mengembalikan penampilan terbaiknya agar bisa berbicara banyak pada ajang tersebut.
Lebih jauh lagi, Federer menyebut jika dirinya kian nyaman untuk bermain di atas lapangan tanah liat alias clay court.
"Kini saya merasa senang dengan permainan saya. Saya begitu nyaman ketika di lapangan," ucap Roger Federer dilansir BolaSport.com dari BBC.
Pada tahun ini Federer telah meraih dua titel yaitu pada gelaran Dubai Open dan Miami Open
Gelaran Grand Slam French Open 2019 sendiri dijadwalkan akan mulai berlangsung pada 26 Mei hingga 9 Juni 2019.
Saat ini, French Open 2019 sedang menggelar babak kualifikasi sebelum memasuki fase utama pada Minggu (26/5/2019).
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BBC |
Komentar