Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penampakan Jersey Baru Bocor, Arsenal Kembali ke Era 1980-an

By Ahmad Tsalis - Kamis, 23 Mei 2019 | 20:30 WIB
Potret jersey anyar Arsenal musim 2019-2020 yang bocor ke publik. Diperagakan oleh Pierre-Emerick Aubameyang dan Alexandre Lacazette.
TWITTER.COM/NUTMEGRADIO
Potret jersey anyar Arsenal musim 2019-2020 yang bocor ke publik. Diperagakan oleh Pierre-Emerick Aubameyang dan Alexandre Lacazette.

BOLASPORT.COM - Penampakan jersey kandang dan tandang Arsenal untuk musim 2019-2020 bocor ke media sosial.

Arsenal secara resmi memang belum mengumumkan desain baru jersey mereka untuk musim depan.

Namun, sebuah penampakan yang muncul di website komunitas Reddit menampilkan dua pemain Arsenal, tampil dengan seragam yang berbeda dengan musim ini.

Kedua pemain Arsenal itu adalah Pierre-Emerick Aubameyang dan Alexandre Lacazette.

Lacazette mengenakan seragam merah kandang khas Tim Meriam London, sementara Auba memakai jersey warna kuning yang biasa digunakan pada partai tandang.

Baca Juga: Van Persie Sebut Duet Legendaris Man United Jadi Lawan Terbaik

Corak yang terlihat pada seragam yang dikenakan dua pemain itu memang berbeda dengan jersey The Gunners musim ini.

Ditengarai, jersey yang Auba dan Lacazette kenakan adalah jersey baru Arsenal untuk musim depan dengan bahasa desain ala seragam musim 1986-1987.

Musim ketika bek tengah legendaris timnas Inggris, Tony Adams, mengantarkan The Gunners menjadi juara Piala Liga Inggris untuk kali pertama.

Baca Juga: Sejarah Hari Ini - Kapten Arsenal Jadi Pahlawan Tuan Rumah Man United

Selain itu, hal yang membedakan dari seragam musim ini adalah berubahnya apparel tim dari yang semula Puma menjadi Adidas.

Baca Juga: Doa Buruk Pemain Arsenal Ini untuk Tottenham di Final Liga Champions

Dikutip BolaSport.com dari London Evening Standard, pada Oktober 2018 Arsenal memang telah mengumumkan bakal mengakhiri kerja sama dengan Puma.

Sebagai gantinya, Adidas bakal menjadi sponsor seragam Arsenal selama lima tahun mendatang dengan nilai kontrak yang dilaporkan mencapai 300 juta poundsterling (sekitar Rp 5,4 triliun).

Musim depan pun akan jadi kali pertama bagi The Gunners mengenakan seragam ber-apparel Adidas sejak kali terakhir musim 1993-1994.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : Standard.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Dikritik Pemain Jepang, Kemenpora Cari Solusi Tingkatkan Kualitas Rumput SUGBK Sebelum Timnas Indonesia Main

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136