BOLASPORT.COM - Manchester United mempertimbangkan untuk merekrut pemain Paris-Saint Germain guna memperkuat lini tengah pada bursa transfer musim panas 2019.
Dilansir BolaSport.com dari Metro, Manchester United dikabarkan sedang merencanakan untuk melayangkan tawaran kepada gelandang Paris Saint-Germain (PSG), Adrien Rabiot.
Kontrak gelandang tim nasional Prancis tersebut dengan PSG bakal habis pada akhir Juni 2019.
Rabiot memang sudah sejak pertengahan musim ini memutuskan untuk hengkang dari PSG. Sebelumnya, dia sempat dihubungkan dengan FC Barcelona.
Namun, transfer gelandang berusia 24 tahun tersebut ke Barcelona hampir dipastikan tak bakal terjadi menyusul kesepakatan Barca dengan gelandang lain, Frenkie De Jong.
Baca Juga: Berita Transfer - Man United dan Juventus Bersaing Dapatkan Rabiot
Adapun selain Barcelona, Rabiot juga sempat dihubungkan dengan klub-klub lain seperti Real Madrid, Arsenal, Liverpool, dan Tottenham Hotspur dalam beberapa bulan belakangan.
Di lain pihak, Ole Gunnar Solskjaer kini tengah mencoba memperbaiki skuatnya dengan mendatangkan beberapa gelandang anyar.
Kekosongan di lini tengah terjadi setelah Marouane Fellaini hengkang ke Shandong Luneng dan Ander Herrera dipastikan hengkang dengan status bebas transfer.
Kedatangan Rabiot juga bisa membuat Man United bersiap-siap menyediakan pengganti Nemanja Matic yang diragukan akan bertahan setelah kontraknya habis tahun depan.
Satu-satunya hal yang bakal menjadi batu sandungan Man United dalam meyakinkan Rabiot adalah kegagalan mereka lolos ke Liga Champions musim depan.
Baca Juga: Manchester United Mulai 'Pedekate' ke Keluarga Paulo Dybala
Menyusul rumor kepergiannya dari Parc de Princes, Adrien Rabiot tidak pernah tampil bagi PSG sejak Desember 2018 juga terlihat dalam latihan klub sejak awal tahun ini.
Rabiot bahkan terlihat berada di sebuah kelab malam saat PSG disingkirkan Manchester United pada babak 16 besar Liga Champions 2018-2019.
Adapun jebolan akademi PSG itu telah tampil dalam 227 pertandingan bareng tim utama dan mempersembahkan 20 trofi.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Metro |
Komentar