BOLASPORT.COM - Jadwal Liga Italia pekan ke-38 akan berisi laga krusial bagi Atalanta, Inter Milan, AC Milan, dan AS Roma yang berebut zona Champions.
Menjelang bergulirnya giornata atau pekan pamungkas, tensi persaingan pada ajang Liga Italia 2018-2019 semakin memuncak.
Sementara Juventus sudah memastikan diri menjadi juara Liga Italia, persaingan sengit masih terjadi di zona Liga Champions dan degradasi.
Dari perebutan jatah Liga Champions atau posisi empat besar, ada dua tempat tersisa yang diperebutkan oleh empat kesebelasan.
Baca Juga: Nomor 8 untuk Aaron Ramsey di Juventus, Cuma Conte dan Marchisio yang Sukses
Adalah Atalanta, Inter Milan, AC Milan, dan AS Roma, klub-klub yang bersaing untuk mendampingi Juventus dan Napoli ke pentas Liga Champions.
Atalanta dan Inter untuk sementara berada di zona aman. Atalanta menghuni posisi ketiga dengan raihan 66 poin, diikuti Inter dengan poin sama.
Sementara AC Milan dan AS Roma menguntit secara berurutan di urutan kelima dan keenam pada tabel klasemen.
AC Milan masih agak mendingan lantaran terpaut satu poin dari Atalanta dan Inter, adapun AS Roma tertinggal sejauh tiga poin.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar