BOLASPORT.COM - Bek Persija Jakarta, Steven Paulle, mengatakan dirinya siap menghentikan pergerakan dari penyerang pinjaman PSIS, Silvio Escobar, saat kedua tim bertemu pada laga pekan kedua Liga 1 2019 di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Minggu (26/5/2019).
Tiga hari menjelang laga, pemain Persija Jakarta optimistis timnya bisa menghadapi kekuatan tim tuan rumah PSIS Semarang.
Laga nanti diprediksi akan minim dukungan The Jak Mania, selaku fan Persija Jakarta setelah kecewa dengan keputusan panpel PSIS yang dinilai memberikan tarif harga tiket yang mahal.
Meski begitu, beberpa pemain Persija Jakarta seperti Steven Paulle merasa yakin dapat memberikan perlawan maksimal saat menghadapi PSIS Semarang.
Baca Juga: Anak Legenda Persija Jakarta Resmi Kembali Gabung Macan Kemayoran
Namun, ada cerita menarik yang akan menghiasi laga ini di mana beberapa pemain Persija Jakarta akan berjumpa dengan Silvio Escobar, penyerang pinjaman PSIS dari tim Macan Kemayoran itu.
Ya, Silvio Escobar menjadi penyerang baru andalan PSIS Semarang dalam mengarungi kompetisi Liga 1 2019.
Meski belum memberikan kontribusi gol bagi PSIS, namun kehadirannya tetap ditunggu oleh rekan-rekan di Persija Jakarta.
Dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub, Jumat (24/5/2019), Steven Paulle menegaskan dirinya siap menghentikan pergerakan dari Silvio Escobar.
Baca Juga: Persija Jakarta Resmi Lepas Daryono ke Perseru Badak Lampung FC
Eks bek PSM Makassar ini mengaku sudah hapal dengan karakter permainan yang diperagakan oleh Silvio Escobar setelah keduanya pernah bermain bersama Persija selama satu bulan.
"Saya main dengannya mungkin hanya dalam sebulan. Dia teman saya. Tapi, di dalam lapangan kami bukan teman. Kami punya laga yang harus dimenangkan," ujar Steven Paulle.
"Saya akan coba hentikan Escobar. Kami tahu cara mainnya dia dan mungkin dia juga tahu bagaimana permainan kami, tapi kami bisa susun strategi lain saat berhadapan dengannya," ucap Steven.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | persija.id |
Komentar