BOLASPORT.COM - Georginio Wijnaldum dan James Milner kini berebut satu tempat tersisa di lini tengah Liverpool untuk laga final Liga Champions.
Liverpool akan menghadapi laga final Liga Champions kontra Tottenham Hotspur, Sabtu (1/6/2019) atau Minggu dini hari pukul 02.00 WIB.
Untuk laga nanti, Juergen Klopp sepertinya masih akan menurunkan tim andalannya, terutama di lini tengah.
Dalam pola tiga gelandang di tengah, pos gelandang bertahan kemungkinan besar akan jadi milik Fabinho.
Baca Juga: Siap Kehilangan Ramos, Real Madrid Tawar Bek Terbaik Serie A Musim Ini
Sedangkan satu tempat di depannya kemungkinan besar akan jadi milik sang Kapten, Jordan Henderson.
Hal ini membuat pemain tengah lain berebut satu tempat tersisa.
Naby Keita kemungkinan besar karena cedera kunci paha, sedangkan Adam Lallana jarang dipercaya oleh Klopp musim ini.
Georginio Wijnaldum dan James Milner kini jadi dua pemain tersisa yang memperebutkan posisi tersebut.
Pada laga kontra Barcelona partai kedua di Anfield, Milner yang turun sebagai starter.
Sedangkan Wijnaldum berlaga pada babak kedua dan berhasil mencetak dua gol bagi Liverpool.
Soal persaingan ini, Wijnaldum menganggap itu hal yang positif dan membuat Liverpool bisa semakin berkembang.
Baca Juga: Naomi Scott, Putri Jasmine Film Aladdin yang Juga Istri Pemain Liga Inggris
"Ini keadaan yang selalu terjadi seperti biasanya," tutur Wijnaldum, dilansir BolaSport.com dari Liverpool Echo.
"Sepanjang musim, semua pemain berlatih keras dan menunjukkan bahwa mereka pantas bermain."
"Tetapi kami juga berlatih untuk bisa lebih baik sebagai satu tim - jadi kami ingin bermain, berlatih untuk bermain, tetapi juga semakin baik sebagai tim," tutur gelandang asal Belanda tersebut menjelaskan.
Musim ini Wijnaldum bermain 46 kali bagi Liverpool, 35 pada ajang Liga dan 11 di Liga Champions.
Dari jumlah tersebut, Wijnaldum turun sebagai starter 32 kali di Liga Inggris dan 10 kali di Liga Champions.
Sedangkan Milner bermain 44 kali, 31 di liga, 11 Liga Champions, 1 Piala FA, dan 1 Piala Liga Inggris.
Ia 19 kali tampil sebagai starter di liga, 10 di Liga Champions, dan 2 partai piala domestik.
Milner memang kerap dijadikan pengganti oleh Klopp musim ini, terutama pada ajang Liga Inggris.
Hal ini dilakukan untuk memberikan ketenangan bagi para pemain Liverpool pada babak kedua.
Dengan pengalamannya yang melimpah, pemain berusia 33 tahun itu memang salah satu pemain paling tenang di lini tengah Liverpool.
Baca Juga: Prioritas Transfer Juventus Musim Panas Ini: Kapten AC Milan
Ia bahkan memiliki julukan Mister Reliable karena sangat bisa diandalkan, terutama ketenangan ketika mengeksekusi tendangan penalti.
Kini keduanya bersaing mendapat satu tempat untuk laga terbesar Liverpool musim ini.
Jadi, pilih Milner atau Wijnaldum, Klopp?
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | Liverpool Echo |
Komentar