BOLASPORT.COM – Salah satu pemain klub Australia yang dimiliki orang Indonesia, Brisbane Roar, Jamie Young melakukan pekerjaan amal di Nepal.
Ya, Jamie Young adalah kiper andalan klub Australia yang sejak beberapa tahun terakhir dimiliki orang Indonesia yaitu Grup Bakrie.
Khusus untuk Jamie Young, dia bukan saja pemain top di lapangan, tapi dia juga hebat sebagai personal.
Baca Juga: Sedang Terpuruk, Tim Australia Ini Pakai Jasa Pilar Berdarah Indonesia
Minggu ini, kiper Brisbane Roar mengambil pekerjaan amal di luar Australia dan pergi menjelajah ke Nepal.
Young, yang merupakan duta dari World Youth International, akan melakukan perjalanan ke negara Asia Selatan untuk mengunjungi World International Youth School.
Baca Juga: Eks Pilar Persija Ini Punya Kans Jumpa AS Roma di Liga Europa 2019-2020
Penjaga gawang Brisbane Roar ini akan menghabiskan waktu seminggu di sekolah itu menjadi tuan rumah bagi turnamen sepak bola yang dinamai untuk menghormatinya.
Baca Juga: Kena PHK dari Klub China, Eks Striker Inter Milan Cari Pelabuhan Baru
”Saya duta untuk World Youth International dan mereka mengundang saya untuk melakukan perjalanan ke Nepal dan menjadi tuan rumah Jamie Young Cup yang pertama,” kata Young, yang dikutip BolaSport.com dari situs resmi klubnya.
”Ada sekitar 30 sekolah yang bersaing pada turnamen ini. Perjalanan ini selama seminggu yang merupakan jumlah waktu yang baik untuk melihat budaya mereka.”
Baca Juga: Menuju Kualifikasi Piala Dunia 2022, Timnas Filipina Bakal Diuji China
Jamie Young lalu mengungkapkan alasannya pergi ke Nepal dengan membawa misi sosial dari sepak bola yang dia tekuni.
”Alasan terbesar mengapa saya ingin pergi adalah kesempatan untuk menggunakan sepak bola sebagai kendaraan penting pada misi sosial,” ujar Jamie.
”Saya juga akan memahami cara hidup mereka, lalu tahu apa yang memberi tujuan dan makna hidup mereka.”
Baca Juga: Dramatis, Klub Mesir Juarai Kompetisi Kasta Kedua Antar-klub Afrika
Bekerja bersama badan amal adalah sesuatu yang sangat berarti baginya.
Untuk itu, Jamie memanfaatkan kemampuannya untuk melakukan hal itu sebagai pesepak bola dari A-League atau Liga Australia.
Baca Juga: Kena PHK dari Klub China, Eks Striker Inter Milan Cari Pelabuhan Baru
”Bermain pada level ini, A-League, memberi saya kemampuan untuk pergi dan menjadi inklusif dengan berbuat amal,” tutur Jamie.
”Ini juga membangun pengetahuan dalam diri saya yang mungkin tidak akan saya miliki jika saya tidak bermain sepak bola pada level ini,” ucapnya mantap.
Baca Juga: Eks Pilar Persib Tak Main Penuh, Langkah Promosi Tim Spanyol Tersendat
Kena PHK dari Klub China, Eks Striker Inter Milan Cari Pelabuhan Baru https://t.co/aURl2fP7Ka
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 28 Mei 2019
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | brisbaneroar.com.au |
Komentar