BOLASPORT.COM - Pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago, akhirnya mengungkapkan alasannya mencadangkan kiper asal Korea Selatan, Yoo Jae-hoon, dalam tiga pertandingan awal Liga 1 2019.
Jacksen F Tiago berkeinginan memberikan kesempatan lebih kepada M Riyandi untuk mengawal gawang Barito Putera.
Yoo Jae-hoon didatangkan Barito Putera dari Mitra Kukar untuk mengisi slot penjaga gawang.
Kiper sarat pengalaman di persepakbolaan Indonesia itu harus rela duduk di bangku cadangan dalam tiga pertandingan awal Liga 1 2019.
Jacksen F Tiago memilih M Riyandi karena kiper asal Jakarta itu dinilai memiliki kualitas.
Lebih dari itu, M Riyandi dinilai masih muda dan ke depannya diharapkan bisa menjadi kiper masa depan timnas Indonesia ataupun Barito Putera.
Baca Juga: Thomas Tuchel Tertarik untuk Boyong Gelandang Borussia Dortmund
"Tidak ada alasan saya untuk mencadangkan M Riyandi," kata Jacksen F Tiago.
"Dia itu kiper masa depan Indonesia. Dia memiliki kualitas, Jadi tidak salah bagi saya memasang dia," ucap Jacksen F Tiago.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar