BOLASPORT.COM - PSIS Semarang akan menjalani laga away ke markas Persebaya Surabaya pada pertandingan pekan ketiga Liga 1 2019 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Kamis (30/5/2019).
PSIS Semarang akan menjalani laga away perdananya di kompetisi Liga 1 2019.
Klub beralias Laskar Mahesa Jenar ini sudah mengoleksi satu kemenangan dari dua laga home yang telah dijalaninya di Liga 1 2019.
Kemenangan didapat anak asuh Jafri Sastra, saat PSIS menang 2-1 atas Persija Jakarta dilaga pekan kedua Liga 1 2019 yang berlangsung di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Minggu (26/5/2019).
Satu kekalahan didapat PSIS, ketika mereka takluk 1-2 dari Kalteng Putra dilaga pekan pertama, Kamis (16/5/2019).
Baca Juga: VIDEO - Aksi Lempar Botol Antarsuporter Warnai Laga PSIS Vs Persija
Persebaya Surabaya pun menjadi tantangan selanjutnya bagi Hari Nur Yulianto Cs di Liga 1 2019.
Mereka akan menghadapi tantangan anak asuh Djadjang Nurdjaman itu di Stadion GBT, Kamis (30/5/2019).
Laga ini diprediksi akan dipenuhi oleh Bonek selaku fan fanatik Persebaya Surabaya.
Meski Persebaya akan mendapat dukungan besar dari Bonek, namun manajemen Laskar Mahesa Jenar tidak lantas minder jika PSIS tidak bisa memberikan perlawan maksimal.
Pihak manajemen sudah menyiapkan bonus untuk menyemangati pemain demi bisa mengalahkan tim Bajul Ijo.
Baca Juga: VIDEO - Aksi Lempar Botol Antarsuporter Warnai Laga PSIS Vs Persija
Dikutip BolaSport.com dari laman Tribun Jateng, Rabu (29/5/2019), CEO PSIS, Yoyok Sukawi mengatakan pertandingan melawan Persebaya merupakan ujian sesungguhnya bagi timnya di awal kompetisi Liga 1 2019
Bagi PSIS, menang atas tuan rumah Persebaya Surabaya merupakan hal mutlak untuk menjaga posisi klasemen di Liga 1 2019.
"Lawan Persebaya, kami akan tampil all out dengan kekuatan penuh. Bahkan saya nanti sampaikan akan ada bonus khusus kalau bisa mengalahkan Persebaya," ujar Yoyok menambahkan.
"Mudah-mudahan bisa ambil poin, mumpung mau lebaran bisa dapat tambahan," kata Yoyok menambahkan.
Pertemuan PSIS melawan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, terakhir kali terjadi di laga akhir musim kompetisi Liga 1 2018.
Pada saat itu, PSIS Semarang hanya kalah tipis 0-1 dari tuan rumah Persebaya Surabaya dengan satu gol yang dicetak oleh Fandi Eko Utomo menit ke-55.
Baca Juga: Jafri Sastra Syukuri Kemenangan PSIS Semarang atas Persija Jakarta
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Tribunjateng.com |
Komentar