Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kisah Valentino Rossi, Batal Jadi Pembalap Jika Mengaku Fan Sampdoria

By Bayu Nur Cahyo - Rabu, 29 Mei 2019 | 20:35 WIB
Valentino Rossi dengan Helm Baru di Tes Pramusim MotoGP 2019 yang digelar di Sirkuit Sepang, Malaysia, Rabu (6/2/2019).
TWITTER.COM/CRASH_MOTOGP
Valentino Rossi dengan Helm Baru di Tes Pramusim MotoGP 2019 yang digelar di Sirkuit Sepang, Malaysia, Rabu (6/2/2019).

BOLASPORT.COM - Pengamat MotoGP, Carlo Pernat, lagi-lagi mengungkap masa lalu pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Valentino Rossi.

Carlo Pernat merupakan sosok kunci dari kesuksesan karier balap Valentino Rossi di masa lalu.

Sebab, Pernat adalah orang yang menemukan bakat Rossi dan merekrutnya ke ajang balap dunia.

Sebagai seorang manajer, Pernat menjadikan Rossi sebagai pembalap Aprilia di kelas 125cc pada musim 1996.

Maka dari itu, Pernat tahu banyak soal masa lalu dari Rossi yang dia bocorkan baru-baru ini.

Menurut Pernat, di masa lalu, pembalap Italia berjulukan The Doctor itu adalah pembenci tim balap Formula1 (F1) Ferrari dan penggemar klub sepak bola Serie A, Sampdoria.

Hal tersebut cukup mengejutkan lantaran dalam beberapa kesempatan, Valentino Rossi kerap menyatakan bahwa klub favoritnya adalah Inter Milan.

"Sebagai seorang anak, Vale membenci Ferrari dan juga merupakan fan dari Sampdoria," kata Pernat yang dikutip BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

"Saat saya meminta dia menandatangani kontrak dengan Aprilia, saya tidak tahu hal itu. Jika saya tahu, dia akan melewatkan semuanya," ujar Pernat menambahkan.

Baca Juga: Monster Energy Yamaha MotoGP Perlu Pelajari Motor Tim Satelitnya

Pernyataan Carlo Pernat itu tidak lepas dari fakta bahwa dia seorang fan klub sepak bola Genoa.

Sejarah mencatat, Sampdoria memiliki rivalitas panjang dengan Genoa.

Dua tim sekota itu juga memiliki nama untuk duel mereka yakni "Derby della Lanterna".

Apabila saat itu Valentino Rossi mengaku fan dari Sampdoria, bukan tak mungkin Carlo Pernat membatalkan niatnya untuk merekrut dia.

Di sisi lain, Pernat juga memiliki analisis tersendiri terkait alasan Rossi menjadi penggemar Sampdoria kala itu.

"Saya pikir dia menyukai atmosfer pemain Sampdoria yang santai, ketika mereka keluar lapangan dengan anting-anting dan rambut berwarna setelah kejuaraan selesai," tutur Pernat.

"Mungkin dia juga melakukannya untuk membuat saya jengkel. Dia suka memprovokasi saya dan membuat saya jengkel sebelum derby dengan Genoa," kata Pernat lagi.

Valentino Rossi memang kerap tampil dengan anting-anting yang menghiasi telinganya hingga saat ini.

Carlo Pernat menilai bahwa hal tersebut terinspirasi dari para pemain Sampdoria di masa lalu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : tuttomotoriweb.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persib
17
39
2
Persebaya
17
37
3
Persija Jakarta
18
34
4
Bali United
17
28
5
Arema
17
28
6
Persik
17
27
7
Persita
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165

TERPOPULER

Close Ads X