BOLASPORT.COM - Bali United akan melakoni duel kontra Persija Jakarta di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (31/5/2019), dengan misi mencegah Madura United berlari terlalu jauh.
Bali United berstatus tuan rumah saat menjamu Persija Jakarta dalam laga pekan ketiga Liga 1 2019.
Bagi kubu Serdadu Tridatu, partai nanti ditempeli misi untuk menggoyang singgasana klasemen sementara yang saat ini diduduki Madura United.
Puncak tabel kini dihuni Madura United, yang meraup hasil sempurna berkat 3 kemenangan dalam 3 pertandingan awal.
Baca Juga: Persija Jakarta Dapat Sponsor Baru Jelang Lawan Bali United
Sejauh ini, hanya Bali United yang bisa menyamai rekor seratus persen Madura United tersebut.
Pasukan asuhan Stefano "Teco" Cugurra cuma dua setrip di bawahnya dengan catatan 6 poin dari dua pertandingan.
Artinya, kemenangan atas Persija akan mendongkrak Bali untuk menyamai Madura United sebagai hanya dua tim yang mampu membukukan rapor sempurna sampai pekan ketiga.
Baca Juga: Sebuah Janji Pemain Persija Jakarta Jelang Lawan Bali United
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | liga -indonesia.id |
Komentar