BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, masih tidak menyangka akhirnya bisa memenangi trofi bergengsi pertama dalam kariernya.
Maurizio Sarri berhasil membawa Chelsea meraih gelar juara Liga Europa musim ini.
Kepastian gelar juara tersebut didapat oleh Maurizio Sarri dapatkan setelah Chelsea mengalahkan Arsenal dengan skor 4-1 pada final yang digelar di Baku Olympic Stadium, Azerbaijan, Rabu (29/5/2019) waktu setepat.
Gelar pertama dalam 30 tahun karier kepelatihan Sarri jelas bermakna besar baginya.
Hal ini terlihat dari ekspresi Sarri usai menerima medali kemenangannya di Liga Europa.
Baca Juga: Maurizio Sarri dan Deretan Pelatih Italia yang Sukses bersama Chelsea
Saat para pemain Chelsea sedang berselebrasi, Sarri memilih berdiri di belakang mereka.
Just look how much it means to him, proud to be part of the Sarri cult. Say it with me, IN SARRI WE TRUST. pic.twitter.com/M6vJO1yxii
— - (@Arrizabalagaed) May 29, 2019
Sarri lalu memandang lama medali yang sedang ia pegang.
Pelahan, senyum Sarri mulai mengembang dan ia pun ikut selebrasi dengan para pemain.
Baca Juga: Juara Liga Europa, Sarri Klaim Dirinya 'Bejo' Bisa Melatih Chelsea
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | twitter.com |
Komentar