BOLASPORT.COM - Neymar dikabarkan telah menjajaki kemungkinan kembali ke Barcelona, setelah dua kali gagal di Liga Champions bersama Paris Saint-Germain.
Sejak hengkang dari Barcelona ke Paris Saint-Germain pada 2017, megabintang asal Brasil, Neymar gagal menjadi pemain unggulan pada sepak bola Eropa.
Baca Juga: 8 Pemain Asing Liga 1 2019 yang Pernah Tampil pada Liga Europa
Dalam dua musim belakangan, mantan pemain Santos tersebut gagal membawa PSG berjaya di Liga Champions dan dikabarkan siap memutuskan untuk hengkang.
Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, Neymar dikabarkan telah mengontak mantan klubnya, Barcelona soal kemungkinan dia bermain kembali ke Spanyol.
Baca Juga: Gol Eks Pilar Barcelona Buat Klub China Melaju di Liga Champions Asia
Baca Juga: Mr. Reliable Liverpool Jadi Incaran Utama Paris Saint-Germain
Namun, menurut kabar yang beredar, tim berjuluk Blaugrana tersebut sadar bahwa hubungannya dengan PSG tengah kurang baik.
Penyebabnya adalah soal PSG yang mengaktifkan klausul transfer Neymar seharga 222 juta euro (sekitar 4 triliun rupiah).
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar