Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Yokohama F. Marinos adalah Tira Persikabo Versi Jepang

By Muhammad Robbani - Kamis, 30 Mei 2019 | 19:45 WIB
Selebrasi dari Hugo Viera saat mencetak gol untuk Yokohama F Marinos pada laga Liga Jepang 1 2018.
facebook.com/pg/yokohamaf.marinosEN/photos
Selebrasi dari Hugo Viera saat mencetak gol untuk Yokohama F Marinos pada laga Liga Jepang 1 2018.

BOLASPORT.COM - Sepak bola Indonesia khususnya Liga 2 sedang diramaikan dengan isu merger, perpindahan homebase, dan pergantian nama klub.

Seperti Bogor FC yang dikabarkan akan menjadi Sulut United dan Aceh United yang berganti nama menjadi Babel United.

Hanya saja keinginan dua klub itu masih tertahan lantaran PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator masih belum memberika izin.

Baca Juga: PT LIB dan PSSI Belum Resmikan Sulut United serta Babel United

Jika meraba-raba nama baru yang akan digunakan Bogor FC dan Aceh United, Tira Persikabo--klub merger antara PS Tira (sebelumnya bernama PS TNI) dan Persikabo, yang muncul di bayangan.

Karena Tira Persikabo menggunakan identitas baru dalam nama klub mereka yakni Persikabo untuk menarik pecinta sepak bola lokal untuk lebih bersimpati kepada mereka.

Sebuah pattern yang sudah bisa dengan mudah ditebak akan dilakukan klub Indonesia saat melakukan merger atau berpindah homebase.

Meski dianggap tabu, sebenarnya praktik yang dilakukan Tira Persikabo, Bogor FC, dan Aceh United bukan hal baru di dunia sepak bola.

Contoh klub yang paling mendekati langkah Tira Persikabo adalah klub asal Jepang yang merupakan anggota J1 League yakni Yokohama F. Marinos.

Skuat Tira Persikabo saat bertandang ke markas Semen Padang pada laga leg pertama 32 besar Piala Indonesia di Stadion Haji Agus Salim, Padang, 25 Januari 2019.
Intsagram.com/pstni_official
Skuat Tira Persikabo saat bertandang ke markas Semen Padang pada laga leg pertama 32 besar Piala Indonesia di Stadion Haji Agus Salim, Padang, 25 Januari 2019.

Yokohama F. Marinos adalah hasil dari merger dua klub Liga Utama Jepang dari sesama klub Yokohama antara Yokohama Marinos dan Yokohama Flugels.

Kala itu Yokohama Marinos menawarkan Yokohama Flugels yang tengah terancam bangkrut untuk merger pada 1999.

Yokohama Marinos punya posisi yang lebih kuat sehingga Yokohama Flugels tak bisa menolak sehingga terealisasi lah merger kedua klub ini.

Yokohama Marinos punya daya tawar yang lebih besar karena mereka tak semalang Yokohama Flugels yang tengah dilanda krisis keuangan.

Mereka ditawari untuk merger demi menjaga identitas Flugels untuk tetap bermain di kasta tertinggi sepak bola Jepang.

Salah satu bentuk kerja sama merger kedua klub ini adalah berpindahnya pemain-pemain dari Yokohama Flugels ke ke Yokohama Marinos.

Nama baru pun muncul yakni Yokohama F. Marinos, dimana 'F' di sana merupakan representasi dari Flugels.

Tak setuju dengan konsep tersebut, fans dari Yokohama Flugels pun mendirikan klub baru bernama Yokohama FC.

Meski bermain di kasta kedua Jepang atau J2 League, Yokohama FC menjadi salah satu klub Jepang paling dikenal karena diperkuat legenda hidup sekaligus pemain sepak bola tertua di dunia yakni Kazuyoshi Miura.

Striker Yokohama FC, Kazuyoshi 'King' Miura seusai menjadi bagian kemenangan timnya atas tuan rumah
J.LEAGUE PHOTO
Striker Yokohama FC, Kazuyoshi 'King' Miura seusai menjadi bagian kemenangan timnya atas tuan rumah

Hal tersebut sangat mirip dengan konsep merger PS Tira dengan Persikabo Bogor yang menghasilkan nama baru menjadi Tira Persikabo.

Tira Persikabo punya daya tawar yang kuat karena bermain di Liga 1, namun mereka membutuhkan dukungan suporter yang bisa didapatkan dengan menggunakan unsur Persikabo.

Suporter Persikabo Bogor, Kabo Mania, ikut mendukung perjuangan Tira Persikabo saat menjamu PSM Makassar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Rabu (29/5/2019).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Suporter Persikabo Bogor, Kabo Mania, ikut mendukung perjuangan Tira Persikabo saat menjamu PSM Makassar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Rabu (29/5/2019).

Karena Persikabo sudah lebih lama bermukim di Bogor dan punya akar sejarah yang lebih kuat dibanding PS Tira dalam hal dukungan.

Senasib dengan Yokohama Flugels, Persikabo terancam krisis keuangan dan saat ini hanya tercatat sebagai anggota klub Liga 3 nasional.

Sebenarnya masih banyak contoh klub merger dunia yang kemudian menggunakan unsur kedua klub saat keduanya digabungkan.

Seperti Paris Saint-Germain yang merupakan gabungan Stade Saint Germain dan Paris FC ataupun Sampdoria yang merupakan gabungan Sampierdarenese dan Andrea Doria.

Namun, rasa-rasanya tak salah kalau menyebutkan Yokohama F. Marinos sebagai Tira Persikabo-nya Jepang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Inilah tim terbaik pekan kedua Liga 1 2019 versi BolaSport.com. . Bagaimana pendapat kalian? . #liga1 #liga12019 #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Link Live Streaming Timnas Wanita Indonesia Vs Malaysia - Derbi Nusantara di ASEAN Cup Women 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136