BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energi Yamaha, Valentino Rossi tak menyelesaikan dua sesi latihan bebas MotoGP Italia 2019 yang digelar pada Jumat (31/5/2019) dengan hasil memuaskan.
Pada sesi latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Italia 2019, Valentino Rossi berada di posisi ke-12, sedangkan di sesi latihan bebas kedua (FP2) dia berada di posisi ke-18.
Ketika menjalani sesi tanya jawab dengan media, Valentino Rossi diminta untuk menjelaskan soal strategi yang akan dia gunakan untuk menjalani sesi FP3, FP4, dan kualifikasi MotoGP Italia 2019.
Menurut Rossi, dia dan tim Monster Energy Yamaha akan melihat data terlebih dahulu soal lajunya pada sesi FP1 dan FP2 kemarin.
"Sekarang kami akan melihat data untuk mengetahui apa yang bisa kami lakukan nanti," kata Rossi yang dilansir BolaSport.com dari video yang diunggah MotoGP.
"Tentu agar bisa tampil kuat Anda harus bisa membawa motor hingga mencapai batasannya. Jadi kami akan mencoba sesuatu nanti," ujar dia menambahkan.
Di sisi lain, pembalap berusia 40 tahun itu mengakui bahwa akan sulit membicarakan soal target tertinggi pada balapan MotoGP Italia 2019 nanti.
Bahkan, Rossi juga mengaku kesulitan untuk menargetkan posisi podium saat balapan nanti.
Baca Juga: Andrea Dovizioso Prediksi Kekuatan 2 Pembalap Rookie yang Menangi FP2
"Sangat sulit untuk mengatakan (bahwa kami bisa bersaing untuk posisi podium), karena kami saat ini sedang berada jauh di belakang," tutur Rossi.
"Namun, setelah sesi hari Jumat, kami akan mencoba untuk mengerjakan sesuatu pada beberapa area dan mencoba menjadi kompetitif di sesi hari Sabtu," ujar Rossi.
Para pembalap dijadwalkan akan menjalani sesi FP3, FP4, dan kualifikasi MotoGP Italia 2019 pada Sabtu (1/6/2019) di Sirkuit Mugello.
Sementara itu, sesi balapan MotoGP Italia 2019 akan digelar pada Minggu (2/6/2019).
Final Liga Champions - 6 Pembalap MotoGP Ramal Skor Tottenham Vs Liverpool https://t.co/MvwogOxYgt
— BolaSport.com (@BolaSportcom) May 31, 2019
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar