BOLASPORT.COM - Pemeriksaan dilakukan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk pengadaan barang dan jasa dalam pelaksanaan Asian Games 2018.
Berdasarkan pemeriksaan yang dilakukan oleh BPK, Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (Inasgoc) dinilai sudah menyampaikan laporan penggunaan anggaran dengan baik.
Ketua Inasgoc Erick Thohir mengapresiasi keberadaan para staff Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) yang aktif mendampingi kepanitiaan Asian Games 2018.
"Sejak jauh hari, kami memang meminta pendampingan dan perhatian khusus dari lembaga-lembaga keuangan negara," kata Erick yang dikutip BolaSport.com dari Kompas.
"Baik itu BPK, BPKP, dan TP4P agar pengelolaan lebih baik dan sukses administrasi tercapai."
"Hal itu terbukti berkat peran para pihak yang terkait. Ada kesalahan, tetapi sangat minor dan tidak signifikan," tutur beliau menambahkan.
Penggunaan anggaran Asian Games 2018 lalu oleh Inasgoc memang tergolong besar dan dilakukan dalam waktu yang relatif singkat serta ketat.
Baca Juga: Valentino Rossi Akui Sulit Bicara soal Target Podium di MotoGP Italia
Meskipun demikian, tingkat penyerapannya paling cepat, dengan tingkat akurasi yang kredibel sesuai peraturan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | kompas.com |
Komentar