Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia U-20 2019 - Sejarah Ukraina, Pertama Kalinya Lolos ke 8 Besar

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 4 Juni 2019 | 00:52 WIB
Logo Piala Dunia U-20 2019.
INSTAGRAM.COM
Logo Piala Dunia U-20 2019.

BOLASPORT.COM - Setelah mencoba selama hampir dua dekade dan melakoni empat turnamen, akhirnya Ukraina memecah kebuntuan. Untuk pertama kalinya sepanjang sejarah, mereka lolos ke perempat final Piala Dunia U-20.

Dalam laga babak 16 besar Piala Dunia U-20 2019, Senin (3/6/2019) di Tychy, Ukraina meraih kemenangan telak 4-1 atas Panama untuk memastikan diri meraih tiket ke babak perempat final atau 8 besar.

Ini adalah keberhasilan pertama Ukraina lolos menjadi salah satu dari 8 tim terbaik di pentas Piala Dunia U-20.

Debut Ukraina di Piala Dunia U-20 dilakukan pada edisi edisi 2001. Waktu itu Ukraina hanya sampai babak 16 besar.

Pencapaian yang sama diraih Ukraina pada 2 penampilan berikutnya di Piala Dunia U-20, yaitu pada edisi 2005 dan 2015.

Kini pada penampilan ke-4 dan setelah menanti 18 tahun, Ukraina akhirnya bisa menembus babak 8 besar.

Kemenangan Ukraina atas Panama sudah bisa dipastikan pada babak pertama.

Saat itu Ukraina telah unggul 3-0 berkat gol-gol dari Danylo Sikan (2 gol) dan Denys Popov.

Sikan serta Popov kini masing-masing telah mencetak 3 gol di Piala Dunia U-20 2019.

Panama sempat memperkecil skor pada awal babak kedua lewat Ernesto Walker, namun menjelang akhir pertandigan Serhiy Buletska memastikan kemenangan Ukraina.

Di babak 8 besar, Ukraina sudah ditunggu Kolombia, yang sehari sebelumnya menyingkirkan Selandia Baru.

Ukraina mengalahkan Panama 4-1 di babak 16 besar Piala Dunia U-20 2019, Senin (3/6/2019).
TWITTER @FIFACOM
Ukraina mengalahkan Panama 4-1 di babak 16 besar Piala Dunia U-20 2019, Senin (3/6/2019).

Baca Juga: Piala Dunia U-20 2019 - 5 Penalti Gagal, Kolombia Lolos ke Perempat Final

Baca Juga: Piala Dunia U-20 2019 - Duo Inter Milan-AC Milan Bawa Italia ke 8 Besar

Ukraina vs Panama 4-1 (Danylo Sikan 23', 45+1', Denys Popov 41', Serhiy Buletsa 83'/Ernesto Walker 50')

Ukraina (5-4-1): 1-Lunin; 17-Konoplia, 4-Popov, 2-Bondar, 13-Beskorovainyi, 9-Korniienko; 7-Tsitaishvili (21-Kashchuk 63'), 6-Chekh, 15-Dryshlyuk, 10-Buletsa (18-Ustymenko 85'); 14-Sikan (11-Supriaha 67').

Panama (4-1-4-1): 12-Dimas; 2-R. Rodriguez, 4-Gamboa, 17-Trejos, 3-Benitez (16-T. Rodriguez 72'); 5-Harvey; 19-West, 6-Walker, 8-Griffith, 15-Valanta (18-McKenzie 64'); 7-Bristan (11-Mendez 46').

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Terima kasih bolasporter atas kepercayaan dan loyalitasnya bersama kami. . Salam hangat. . #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : fifa.com
REKOMENDASI HARI INI

Usai Bela Timnas Indonesia, Thom Haye Bernasib Apes di Belanda

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X