BOLASPORT.COM - Legenda sekaligus mantan kapten tim, Steven Gerrard memuji Jordan Henderson atas kesuksesannya bersama Liverpool pada Liga Champions.
Jordan Henderson memimpin Liverpool saat sukses mengangkat trofi Liga Champions keenam seusai mengalahkan Tottenham Hotspur pada final.
Henderson nyaris memainkan semua pertandingan Liverpool pada Liga Champions musim 2018-2019.
Baca Juga: Menguji Fan Pengkonsumsi Alkohol, Qatar Laksanakan Dua Ajang Penting
Total ia telah bermain sebanyak 11 pertandingan dan hanya melewatkan dua pertandingan akibat cedera saat melawan Red Star Belgrade pada penyisihan grup.
Baca Juga: Berita Transfer - Juventus Coba 'Pulangkan' Paul Pogba ke Turin
Mantan pemain Sunderland itu didapuk menjadi kapten The Reds setelah Steven Gerrard memutuskan hengkang pada 2015.
Sejauh ini, ia mampu menjalankan perannya sebagai skipper Liverpool dengan baik, terbukti dari hasil final Liga Champions musim ini.
Baca Juga: Klub Jepang Banyak Kalah, Eks Pilar Juventus dan Inter Milan Mundur
Mantan kapten Liverpool, Steven Gerrard berpikir bahwa Henderson saat ini pantas untuk meraih kesuksesan dengan caranya sendiri.
Gerrard menyebut mantan rekannya itu seorang pemain profesional terbaik setelah memimpin timnya untuk merengkuh titel juara Liga Champions.
Baca Juga: Diinginkan Messi, Barcelona Pilih Kejar Neymar daripada Griezmann
"Saat melihat Henderson mengangkat trofi, saya merasa ada satu kebanggaan terhadap dirinya," kata Gerrard dikutip BolaSport.com dari The Times.
"Selain bangga melihat Liverpool menjadi juara Liverpool, saya juga bangga karena Henderson telah membuktikan kerja keras dan pengorbanannya setelah banyak kritikan ditujukan padanya."
Baca Juga: Klub Spanyol yang Diperkuat Eks Striker Persib Tak Bisa Promosi Kilat
"Jika saya harus menyebut satu pemain, maka Henderson adalah sosok pemain profesional terbaik di urutan teratas. Dia begitu bersih dalam menjalani hidupnya," ucap Gerrard.
"Banyak orang tidak mengerti bagaimana ia menjalani hidup dan latihan bersama Liverpool. Henderson adalah sosok panutan yang luar biasa."
Baca Juga: Rekaman Jadi Bukti Laga Valladolid-Valencia Diatur, 7 Pemain Disuap
Gerrard bahkan tak ragu-ragu menyebut penerusnya itu adalah sosok yang tak egois.
"Dia adalah seseorang yang menempatkan dirinya di belakang, karena dia menjaga orang lain terlebih dahulu daripada mendahulukan dirinya sendiri," ujar pelatih Rangers itu menambahkan.
Baca Juga: Kenyataan Tak Enak Harus Dirasakan Timnas Thailang Jelang King’s Cup
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | The Times |
Komentar