BOLASPORT.COM - Real Madrid berpeluang segera mendatangkan pemain baru dari Prancis pada bursa transfer mendatang.
Pada bursa transfer musim panas ini, Real Madrid dikabarkan mencari pemain berposisi bek kiri.
Pilihan Real Madrid mengarah ke bek kiri asal Prancis, Ferland Mendy.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, bek Olympique Lyon itu sedang dalam proses kepindahan ke Real Madrid.
Kini ia sedang diatur untuk menjalani tes medis dengan dokter klub.
Sementara ia menjalani tes medis, Real Madrid dan Lyon akan membahas biaya transfer.
Menurut kabar dari Marca yang dikutip BolaSport.com, kepergian Ferland Mendy sudah mendapat izin dari pihak klub.
Baca Juga: Liverpool Juara Liga Champions Sekaligus Ikuti Jejak Bayern Muenchen
Kabar yang disampaikan media Spanyol ini cukup mengejutkan.
Sebab, meski Real Madrid dikabarkan menaruh minat, pergerakan Real Madrid untuk mendatangkan Mendy tidak terlihat.
Tak hanya itu, Mendy juga menjadi incaran beberapa klub selain Real Madrid.
Barcelona dan Juventus adalah klub yang memiliki minat kepada Mendy.
Direktur olahraga baru Olympique Lyon, Juninho Pernambucano, memberikan lampu hijau terkait kepergian Mendy ke Real Madrid.
Baca Juga: Putra Mendiang Jose Antonio Reyes akan Bergabung ke Real Madrid
Kedatangan Mendy ke Real Madrid akan menjadi tantangan untuk bek kiri andalan pelatih Zinedine Zidane saat ini, Marcelo.
Marcelo memang menjadi pilihan utama Zinedine Zidane selama melatih Real Madrid.
Selain Marcelon, Real Madrid juga masih memiliki Sergio Reguillon.
Namun, Mendy yang masih berusia 23 tahun bisa menjadi pilihan jangka panjang Real Madrid.
Baca Juga: Juara Liga Champions, 3 Pemain Liverpool Layak Meraih Ballon d'Or
Mendy juga masuk ke dalam skuat timnas Prancis dan telah menjalani laga debut sejak November 2018.
Selain Mendy, Lyon juga disebut akan ditinggalkan beberapa pemain.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Diakui sebagai Pembelian Terbaik Real Madrid
Nabil Fekir ditambah Tanguy Ndombele yang juga dikaitkan dengan Real Madrid, disebut akan pindah.
Namun, belum ada kabar lebih lanjut mengenai nasib kedua pemain tersebut di Olympique Lyon.
Editor | : | Pradipta Indra Kumara |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar