BOLASPORT.COM - Bintang Fiorentina, Federico Chiesa, dikabarkan telah setuju untuk pindah ke Juventus pada bursa transfer musim panas ini.
Seperti dikutip Bolasport.com dari Sky Sport, kesepakatan verbal sudah tercapai antara perwakilan Federico Chiesa dan Juventus.
Penyerang sayap berusia 22 tahun itu menyetujui kontrak selama 5 tahun dengan gaji 5 juta euro per musim di Juventus.
Gaji 5 juta euro adalah peningkatan 3 kali lipat dari bayaran Chiesa di Fiorentina, yang sebesar 1,7 juta euro per musim.
Namun, kesepakatan baru terjadi antara Federico Chiesa dan Juventus.
Si Nyonya Tua juga harus mencapai kesepakatan harga dengan Fiorentina mengingat Chiesa masih terikat kontrak sampai 2022.
Fiorentina sendiri melalui pernyataan Keluarga Della Valle bersikeras tidak mau menjual Chiesa.
Akan tetapi, Keluarga Della Valle sebentar lagi tidak akan punya kekuatan untuk memutuskan apa yang terjadi di Fiorentina.
Hal itu dikarenakan Fiorentina sebentar lagi akan resmi dijual ke pengusaha asal Amerika Serikat, Rocco Commisso.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Akhirnya Setuju Maurizio Sarri Latih Juventus
Baca Juga: Berita Transfer - Juventus Coba 'Pulangkan' Paul Pogba ke Turin
Menurut Calciomercato, Commisso akan membeli Fiorentina dari Keluarga Della Valle seharga 165 juta euro.
Finalisasi penjualan Fiorentina dari Della Valle ke Commisso bakal dilakukan pada Kamis (6/6/2019).
Setelah itu, Juventus bisa mendekati Commisso untuk mencoba mencapai kesepakatan harga transfer Chiesa.
Federico Chiesa adalah bintang terdepan Fiorentina musim lalu.
Anak mantan penyerang timnas Italia, Enrico Chiesa, ini tampil 41 kali di semua kompetisi dan membukukan 12 gol serta 9 assist.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sky Sport |
Komentar