Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekrut Luka Jovic, Real Madrid Disebut Hanya Beli Pemain Cadangan

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 6 Juni 2019 | 15:45 WIB
Penyerang Real Madrid, Luka Jovic, saat masih memperkuat Eintracht Frankfurt.
TWITTER.COM/KAIZERT8
Penyerang Real Madrid, Luka Jovic, saat masih memperkuat Eintracht Frankfurt.

BOLASPORT.COM - Real Madrid sudah mengeluarkan banyak uang saat membeli striker Luka Jovic di bursa transfer musim panas ini.

Luka Jovic dibeli Real Madrid dari Eintracht Frankfurt dengan harga 60 juta euro atau sekitar 960 miliar rupiah.

Namun, Real Madrid disebut malah hanya membeli seorang pemain yang akan menjadi cadangan pada musim kompetisi 2019-2020.

Yang mengatakan hal tersebut adalah mantan penyerang Real Madrid, Predrag Mijatovic.

"Real Madrid hanya merekrut seorang pemain cadangan," kata Mijatovic seperti dikutip Bolasport.com dari Marca.

"Saya tidak yakin Zinedine Zidane mengenal Luka Jovic dengan sangat baik. Zidane akan punya banyak pekerjaan rumah," tambah penyerang Real Madrid pada selang 1996-1999 itu.

Namun, sebagai penyerang asal Yugoslavia, Mijatovic tidak ragu akan kemampuan Jovic, yang berasal dari Serbia.

"Saya mengenal Jovic dengan sangat baik. Dia seorang pencetak gol."

Baca Juga: Pemilihan Nomor Punggung Eden Hazard di Real Madrid Bikin Bingung

Baca Juga: Berita Transfer - James Rodriguez Resmi Tinggalkan Bayern Muenchen

"Dia masih muda dan Real Madrid harus memberinya waktu untuk beradaptasi, tetapi dia adalah pemain yang bisa sangat berguna," tambahnya.

"Real Madrid tidak bisa menuntutnya langsung mencetak 20 gol pada musim pertama," ujar Mijatovic lagi.

Luka Jovic tampil cukup bagus bersama Eintracht Frankfurt musim lalu.

Dia mencetak 27 gol dalam 48 penampilan di semua kompetisi.

Catatan itu lebih bagus daripada Karim Benzema, yang direkrut Real Madrid pada musim 2009-2010 dan kemudian menjadi striker andalan Los Blancos hingga sekarang.

Pada musim terakhirnya di Lyon sebelum bergabung ke Real Madrid, Benzema mencetak 23 gol dalam 47 penampilan di semua ajang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Marca
REKOMENDASI HARI INI

Jadi Punya Wakil Sama dengan Indonesia, Ganda Putra No 1 Malaysia Lolos BWF World Tour Finals 2024 Lewat Jalur Hoki

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X